Panen Raya di Tulungagung, Bupati Minta Bulog Turun Langsung ke Petani

Panen Raya di Tulungagung, Bupati Minta Bulog Turun Langsung ke Petani Bupati Tulungagung, Syahri Mulyo saat menghadiri panen raya di desa Wonorejo, kecamatan Sumbergempol, kemarin (6/8). (foto: ferry/BANGSAONLINE)

TULUNGAGUNG, BANGSAONLINE.com - Bupati Syahri Mulyo menghadiri acara panen raya di desa Wonorejo, kecamatan Sumbergempol, Tulungagung, Kamis (06/8) kemarin. Dalam kesempatan itu. Bupati mengimbau kepada Bulog untuk lebih aktif turun langsung ke petani. Sebab, Bupati mengatakan jika murahnya harga jual petani salah satunya dipicu oleh permainan pedagang yang ingin mengambil keuntungan sebesar-besarnya.

"Saya berharap Bulog tidak serta merta mengambil keuntungan saja, jadi perlu kerja keras. Selama ini petani menjual gabahnya ke pedagang, padahal pedagang menjualnya ke Bulog, jadi harus kita putus rantai ini. Bagi Bulog, selain target terpenuhi, harga jual beras petani terangkat dan secara otomatis perekonomian kita meningkat," ungkap bupati Tulungagung Syahri Mulyo.

Baca Juga: Langkah Besar Menuju Geopark Nasional: Tulungagung Menanti Pengakuan Dunia

Sementara itu Kabulog Tulungagung Supriono, menyatakan, akan segera menindaklanjuti imbauan Bupati tersebut.

"Sesuai Himbaun Bupati, Bulog akan membeli hasil panen petani berapa pun jumlahnya, 100 kg pun kita terima, jadi tidak ada alasan bagi petani terkait jumlah hasil panen yang di miliki," ungkapnya.

Di tempat yang sama, salah satu petani, Bakri (53) berharap agar Bulog bisa benar-benar melaksanakan imbauan Bupati tersebut..

Baca Juga: Respons Komisi I DPRD Trenggalek soal Pulau yang Diklaim Pemkab Tulungagung

"Selama ini harga pedagang kan lebih tinggi dibandingkan harga Bulog, sehingga kami menjualnya kepada pedagang yang kebanyakan dari luar kota. Selain itu mereka bisa membeli meski cuma 1 karung (sekitar 70 kg), kalau ada sistem baru seperti itu, dan harga yang tinggi tentu kami akan menjual ke Bulog," urainya. (fer/rvl)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO