SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Kedua bakal pasangan calon (bapaslon) Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Bangkalan, Lukman Hakim - Fauzan Ja'far dan Mathur Husyairi - Jayus Salam melaksanakan pemeriksaan kesehatan di RSAL dr. Ramelan Surabaya, Sabtu (31/8/2024).
Ketua KPU Bangkalan, Elmi Abbas, menyampaikan, kedua bapaslon hadir di RSAL dr. Ramelan sebelum pukul 07.00 WIB sesuai SOP dari manajemen rumah sakit.
Baca Juga: Bawaslu Bangkalan Tangani 12 Pelanggaran Pilkada 2024, Mayoritas Soal Administrasi
Kedua bapaslon melaksanakan pemeriksaan kesehatan selama dua hari, Sabtu hingga Ahad (31/8-1/9/2024). Pemeriksaan meliputi tiga aspek, pemeriksaan fisik, kejiwaan dan tes bebas gangguan narkoba.
"Kedua paslon akan melaksanakan pemeriksaan selama enam jam di hari pertama, meliputi pemeriksaan kesehatan fisik dan narkoba. Pada hari kedua, paslon akan melaksanakan pemeriksaan kesehatan kejiwaan," ungkap Elmi Abas pada BANGSAONLINE.com.
Elmi mengatakan Komisioner KPU dan Bawaslu tidak bisa melakukan pengawasan pelaksanaan pemeriksaan secara langsung karena dilakukan oleh tim RSAL dr. Ramelan.
Baca Juga: Korlap Tim Pemenangan Lukman-Fauzan Minta Jangan Ada Adu Domba Usai Pilbup Bangkalan 2024
"Bukan hanya bagi KPU dan Bawaslu Bangkalan yang tidak bisa melakukan pengawasan, KPU dan Bawaslu se-Jawa Timur juga tidak bisa juga melakukan pengawasan langsung. Pemeriksaan menjadi wewenang manajemen RSAL dr. Ramelan Surabaya," tambah Elmi Abbas.
"Sesuai dengan aturan RSAL dr. Ramelan, hal ini dalam rangka menjaga pemeriksaan steril dari siapa pun, kecuali yang bertugas dari rumah sakit," ungkapnya saat berada di RSAL dr. Ramelan, Sabtu (31/8/2024).
Hingga berita ini di tulis, pihak manajemen tidak bisa dihubungi karena masih ada di dalam ruangan khusus.
Baca Juga: Pilkada Bangkalan 2024: Pasangan Lukman-Fauzan Raih 60,3 Persen, Mathur-Jayus 39,7 Persen
Para komisioner KPU dan Bawaslu Bangkalan maupun dari kabupaten/kota lainnya juga hanya menunggu di ruang tunggu utama. (uzi/ns)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News