Kiai Asep Bentuk Saksi Ganda Mubarok dan Khofifah-Emil, Gus Barra Siap Biayai Siswa Berprestasi

Kiai Asep Bentuk Saksi Ganda Mubarok dan Khofifah-Emil, Gus Barra Siap Biayai Siswa Berprestasi Dr Muhammad Albarra (Gus Barra) saat menyampaikan pengarahan dalam acara konsolidasi dan pembekalan saksi Kecamatan Puri Mojokreto, Selasa (25/9/2024). Foto: MMA/bangsaonline

MOJJOKERTO, BANGSAONLINE.com – Prof Dr KH Asep Saifuddin Chalim, MA, mengaku sedang menyiapkan tim saksi untuk TPS se-Kabupaten Mojokerto. Saksi-saksi itu dibentuk untuk mengawal kemenangan pasangan calon bupati dan wakil bupati Mojokerto Dr Muhammad Albarra (Gus Barra)-dr Muhammad Rizal Octavian (Mubarok) dan calon gubernur dan wakil gubernur Jawa Timur Indar Parawansa-Emil Elestianto Dardak.

Para saksi itu kini secara khusus diberi pelatihan dan pembekalan agar cakap dan berani jika nanti terjadi kecurangan dalam pemilihan bupati-wakil bupati (Pilbup) Mojokerto dan pemilihan gubernur-wakil gubernur (Pilgub) Jawa Timur.

Baca Juga: Ngalap Berkah Lewat Sholawatan di Bangkalan, Khofifah Ajak Warga Tak Golput

Menurut , saksi yang ia bentuk itu dobel alias ganda. Sebanyak 4 orang sekaligus.

“Jadi 2 orang (saksi) untuk Mubarok dan 2 orang untuk -Emil,” kata Prof Dr KH Asep Saifuddin Chalim, MA, saat memberikan pengarahan dalam acara konsolidasi dan pembekalan saksi Kecamatan Puri Mojokreto, Selasa (25/9/2024).

“Nanti mereka kan gentian. Satu persatu yang bertugas,” kata pendiri dan pengasuh Pondok Pesantren Amanatul Ummah Surabaya dan Pacet Mojokerto itu.

Baca Juga: Doa Bersama Menyambut Kemenangan Khofifah-Emil, Ketua PKS Jatim: InsyaAllah Kemenangan Penuh Berkah

Menurut , nomor urut Mubarok yang linier dengan -Emil sangat menguntungkan dan mempermudah masyarakat untuk memilih. Apalagi Mubarok dan -Emil memang satu paket. Yaitu sama-sama pilihan .

Bahkan inilah yang berjuang untuk memenangkan -Emil sejak periode pertama.

“Jadi saki untuk -Emil di Mojokerto tanggungjawab saya,” kata sembari mengatakan bahwa ia telah menyampaikan hal itu kepada Indar Parawansa.

Baca Juga: Akhiri Turba, Ketua PKS Jatim Kampanyekan Gerbang Baru Nusantara dan Khofifah-Emil di 5 Daerah

Menurut , taqline Mojokerto dan Jawa Timur juga sama. “Mojokerto dan Jatim maju, adil dan makmur,” tegas Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) Persatuan Guru Nahdlatul Ulama (Pergunu) itu.

Dalam acara itu Gus Barra juga hadir untuk memberikan pengarahan. Putra sulung itu optimistis Mubarok menang mutlak. Terutama di Kecamatan Puri. Tentu dengan catatan para relawan Mubarok di Puri terus bekerja keras dan memperbaiki data.

“Ini untuk kelangsungan Pembangunan (Mojokerto) yang merata. Tak hanya dimonopoli pendukungnya saja,” kata alumnus Universitas Al Azhar Mesir itu.

Baca Juga: Gelar Doa Bersama Sambut Kemenangan, Puluhan Ribu Masyarakat Siap Kawal Suara Khofifah-Emil

Gus Barra berjanji akan membangun Mojokerto secara menyeluruh, tidak hanya infrastruktur fisik.

“Yang tak kalah pentingnya adalah pembangunan SDM,” kata Gus Barra.

Gus Barra sempat menyebut rencana pembenahan pendidikan di Mojokerto. “Siswa yang berprestasi tapi tak mampu, kita support biayanya sampai lulus,” kata Gus Barra.

Baca Juga: Relawan Jari Mata Siap Kawal Kemenangan Khofifah-Emil Hingga Akhir

Kelak, ketika anak-anak yang berprestasi itu lulus dari perguruan tingg, mereka harus kembali ke Mojokerto. “Untuk berkhidmat kepada masyarakat Mojokerto,” kata Gus Barra.

Gus Barra juga sempat menyinggung tentang kondisi fasilitas olahraga yang belum memadai di Mojokerto. Menurut dia, stadion Gajahmada Mojosari yang sekarang ada masih jauh dari memadai untuk memajukan olahraga di Mojokerto. Karena itu ia minta para relawan Mubarok di Puri bekerja keras sehingga memenangkan pertarungan pilbup pada 2024 ini.

Dalam acara itu Dr Achmady, ayahanda dr Muhammad Rizal Octavian juga tampil menyampaikan pengarahan. Bupati Mojokerto periode 2000-2008 itu juga meneriakkan yel-yel menyemangati para koordinator desa (Kordes) relawan Mubarok asal Puri.

Baca Juga: Warga Jatim Berjubel Hadiri Kampanye Terakhir Khofifah-Emil, Kiai Asep: Menang 70%

“Mojokerto,” pekik Achmady.

“Ganti bupati,” jawab para relawan yang duduk lesehan di lantai.

Para pimpinan partai pengusung dan pendukung juga hadir lengkap. Yaitu Nasdem, Gerindra, PPP, PAN, Perindo, Demokrat dan partai non parlemen. Yakni PBB, Ummat, Gelora, PKN, dan Garuda.

Baca Juga: Mubarok Bershalawat di Mojodowo, Dihadiri Ribuan Masyarakat Utara Sungai Brantas Mojokerto

Acara yang dikoordinasi Muhammad Dhofir, anggota DPRD Mojokerto, itu juga dihadiri Dr Achmad Rubaie dan Malik Effendi, mantan anggota DPR RI dan DPRD Jawa Timur. Dua tokoh politik itu secara khusus memberi pembekalan untuk para saksi yang akan bertugas di TPS-TPS saat Pilbup dan Pilgub serentak pada 27 November 2024 nanti.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Sedekah dan Zakat Rp 8 M, Kiai Asep Tak Punya Uang, Jika Tak Gemar Bersedekah':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO