Warga Perumahan Dermo Gelar Senam dan Jalan Santai Bareng Pasangan Fren

Warga Perumahan Dermo Gelar Senam dan Jalan Santai Bareng Pasangan Fren Mantan Wali Kota Kediri yang juga Ketua DPD PAN Kota Kediri, Abdullah Abu Bakar, bersama warga perumahan Dermo. Foto: Ist

KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Dengan semangat Hari Pahlawan, Minggu (10/11/2024), warga di lingkungan Perumahan Dermo, di Kelurahan Dermo, Kecamatan Mojoroto, Kota Kediri, mengikuti senam dan jalan santai yang dilanjutkan dengan acara makan bareng Fren atau akronim dari pasangan calon wali kota dan wakil wali kota nomor urut 2, Ferry Silviana Feronica serta Regina Nadya Suwono.

Warga tampak antusias dan riang gembira dalam senam dan jalan santai yang di pusatkan di lapangan perumahan Dermo RT/RW : 06/03 Kelurahan Dermo. Kegiatan di bawah komando Fadhilah Puspawati, eks. politikus PDIP Kota Kediri yang telah mendeklarasikan dukungan kepada pasangan Fren, dan dihadiri oleh mantan Wali Kota Kediri, Abdullah Abu Bakar, yang tak lain adalah suami calon wali kota nomor urut 2.

Baca Juga: KPU Kota Kediri Tetapkan Hasil Suara Sah, Vinanda-Gus Qowim Menang

Dalam sambutannya, Fadhilah Puspawati mengajak seluruh warga untuk memenangkan paslon Fren.

"Mari bersama, kita menangkan pasangan calon nomor urut 02 Fren, kami yakin Fren akan menang dalam pilkada Kota Kediri 2024," ucapnya penuh semangat.

Dalam kesempatan yang sama mantan, Abdullah Abu Bakar juga memohon agar warga turut bersama-sama mendoakan paslon 02 Fren bisa menang dalam pilkada Kota Kediri 2024.

Baca Juga: Pj Wali Kota Kediri Tekankan Berbagai Hal saat Sosialisasi Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat

"Karena bila menang nantinya, paslon 02 Fren akan melanjutkan Program Pemberdayaan Masyarakat (Prodamas) Plus, bantuan modal (banmod ) untuk pelaku usaha UMKM dan BPJS Gratis untuk warga Kota Kediri. Kami juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh tokoh masyarakat yang telah mendukung paslon 02 Fren," kata pria yang juga anggota DPRD Jawa Timur itu.

Dalam kegiatan tersebut nampak Ketua dan pengurus Ormas PSRI (Penyambung Suara Rakyat Indonesia) yang sebelumnya juga sudah menyatakan dukungannya kepada paslon 02 Fren.

Bang Jack selaku Ketua Ormas PSRI mengatakan, pihaknya yakin paslon Fren akan memenangkan perebutan kursi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Kediri pada Pilkada tanggal 27 November nanti.

Baca Juga: Quick Count Pilwali Kediri, Bunda Fey-Mbak Regina Ucapkan Selamat ke Vinanda-Gus Qowim

Melihat secara langsung antusias warga perumahan Dermo tadi, lanjut Bang Jack, pihaknya yakin paslon 02 akan menang telak di Pilkada Kota Kediri 2024.

"Tadi kami sempat berbincang-bincang dengan warga dan mereka pasti memilih paslon 02 Fren, karena warga menginginkan program berkelanjutan seperti BPJS Kesehatan gratis, bantuan modal pelaku usaha UMKM dan Prodamas Plus," katanya.

"Prodamas Plus saat ini sangat membantu warga untuk pengadaan peralatan sekolah gratis dan sembako gratis untuk keluarga kurang mampu. Maka kita menangkan saja paslon 02 Fren untuk masa depan Kota Kediri yang lebih baik," pungkasnya. (uji/mar)

Baca Juga: Quick Count Pilwali Kediri 2024: Vinanda-Gus Qowim Menang 57 Persen

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Pasangan Edi Hadiyanto Daftar Bacakada Situbondo ke PPP':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO