
MAGETAN,BANGSAONLINE.com - Pasien RSUD Sayidiman Magetan yang sudah dinyatakan boleh pulang dan tinggal menunggu obat untuk rawat jalan, saat ini bisa menunggu di rumah.
Pasalnya sekarang RSUD Sayidiman telah menggandeng PT Pos untuk mengantarkan obat yang dibutuhkan pasien hingga ke rumah.
Baca Juga: Pascaputusan MK, Khofifah Bicara soal Pelantikan Kada Pamekasan dan PSU Magetan
Adanya program ini disampaikan langsung oleh Reza Yoga selaku Apoteker Depo Rawat Inap RSUD Sayidiman Magetan.
"Betul bahwa pasien sekarang bisa menunggu terima obat di rumah. Karena kita sudah bekerjasama dengan PT Pos untuk mengantarkan obatnya," kata Reza, Selasa (25/2/2025).
Program kerja sama ini diluncurkan mengingat banyaknya pasien yang harus antri menunggu obat di bagian farmasi. Selain itu, untuk mengurangi banyaknya orang yang harus menunggu di sana.
Baca Juga: Tradisi Labuhan Sarangan Datangkan Wisatawan, Pj Sekda Magetan: Kalau Bisa hingga Mancanegara
Pasien usai rawat inap, bisa memanfaatkan layanan antar obat ini sehingga bisa istirahat langsung di rumah.
"Banyak pasien yang dinyatakan sudah boleh pulang namun masih terkendala di obatnya, sehingga mereka harus menunggu. Untuk mengatasi kendala tersebut maka ditambahlah program layanan antar obat. Yang dulunya hanya ada di Depo farmasi rawat jalan sekarang ditambah pada depo rawat inap. Dan pasien tersebut bisa langsung istirahat di rumah," lanjutnya.
Layanan berbayar ini tidak terlalu mahal. Cukup merogoh kocek Rp10 ribu rupiah. Pembayaran langsung bisa dilakukan ke pihak PT Pos.
Baca Juga: Ratusan Sapi di Magetan Terjangkit PMK, Puluhan Ekor Mati
"Layanan antar itu berbayar, dan biayanya flat tidak menentukan jauh dekat jaraknya," tandasnya.
Adapun untuk kejelasan proses bisa ditanyakan langsung kepada perwakilan PT Pos yang berada di depan Depo Farmasi dengan menunjukkan resepnya. (dro/van)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News