Cicipi Masakan saat Puasa, Batalkah?

Cicipi Masakan saat Puasa, Batalkah? Foto: Freepik

BANGSAONLINE.com - Saat datang, semua muslim seluruh dunia diwajibkan untuk berpuasa. Mereka harus menahan lapar dan dahaga mulai dari terbit matahari hingga terbenamnya matahari. 

Ketika hendak menyiapkan makanan untuk berbuka puasa di sore hari, mendapatkan cita rasa yang pas menjadi sedikit rintangan untuk dilakukan karena sedang berpuasa. 

Baca Juga: Harga Bapok Naik, Wakil Bupati Jombang: Ini Masalah Tahunan

Kurangnya garam dan gula, atau pun bumbu penambah rasa lainnya dapat membuat makanan terasa hambar saat dikonsumsi ketika waktu berbuka datang. Oleh karena itu, banyak orang yang mencicipi makanan untuk memastikan telah mendapat rasa yang pas. 

Oleh karena itu muncul banyak pertanyaan apakah hukum mencicipi makanan saat berpuasa. Berikut adalah penjelasan singkatnya. 

Menurut syariat Islam, mencicipi makanan saat berpuasa tidak membatalkan dengan syarat tidak ada makanan yang tertelan dan hanya dilakukan karena kebutuhan. Meskipun diperbolehkan, ada beberapa syarat yang harus diperhatikan:

Baca Juga: Balap Liar di Akses Jalan Suramadu, Polisi Amankan 15 Pemuda

1. Tidak boleh menelan makanan meskipun hanya sedikit. Jika tertelan dengan sengaja, maka puasanya batal. Jika tertelan secara tidak sengaja, maka puasanya tetap saja dan tidak perlu mengganti puasa. 

2. Dilakukan dengan alasan kebutuhan untuk memastikan rasa makanan sudah pas. Jika tidak mendesak, maka sebaiknya tidak dilakukan. 

3. Setelah mencicipi, langsung diludahkan atau dikeluarkan dari mulut. Hendaknya jangan terlalu lama ketika mencicipi makanan. 

Baca Juga: Doa ini Bisa Kabulkan Harapanmu saat Ramadhan

Jika tidak ada kebutuhan mencicipi makanan, Syekh Sulaiman As-Syafi'i Al-Makki menjelaskan bahwa hukumnya bisa menjadi makruh. Keinginan untuk menelan makanan dapat muncul karena hal tersebut.

Cara untuk mencicipi makanan dan tetap sah berpuasa adalah cukup dengan merasakan rasa makanan menggunakan ujung lidah. Setalah merasakannya, segera keluarkan atau diludahkan lagi untuk memastikan makanan tidak masuk ke tenggorokan. 

Berkumur juga sebaiknya dilakukan untuk menghilangkan rasa makanan di lidah. Puasa akan tetap sah dan tidak melanggar hukum Islam dengan cara tersebut. 

Baca Juga: Tips Atasi Dehidrasi Berlebihan saat Puasa Ramadhan

Jika masih merasa ragu atau khawatir puasa akan batal, anda dapat meminta bantuan anggota keluarga yang sedang tidak berpuasa untuk mencicipi masakan.

Cara lain yang dapat dilakukan adalah dengan menunggu waktu berbuka puasa datang dan segera mencicipi masakan. Jika terasa kurang, anda dapat menambahkan bumbu yang diperlukan hingga mendapat cita rasa yang pas sesuai dengan selera. (mg2) 

Sumber: Antara

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Semua Penonton Bioskop Disalami, Anekdot Gus Dur Edisi Ramadan (18)':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO