Percasi Kota Batu Kirim 10 Atlet Pecatur ke Porprov IX Jatim 2025

Percasi Kota Batu Kirim 10 Atlet Pecatur ke Porprov IX Jatim 2025 Seleksi yang dilakukan Percasi Kota Batu.

KOTA BATU, BANGSAONLINE.com - Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Percasi) Kota Batu telah menunjuk sepuluh pecatur terpilih yang akan mewakili dalam Porprov IX Jawa Timur tahun ini. Seleksi terakhir untuk menentukan para atlet ini berlangsung di Aula Kantor KONI Kota Batu, 16 April 2025 malam

Dari 10 pecatur yang terpilih, 5 merupakan atlet putra dan sisanya putri. Para atlet putra yang berhasil lolos seleksi adalah Ardy Syaputra, Arya Mahardi Marnino, Daris Achmadan Zahri, Muhammad Hudan Nurrohman, dan Rama Gading Raf Sanjani. 

Sedangkan untuk pecatur putri yang mewakili Kota Batu adalah Fatimah Sania Qurani, Nafisa Nur Tsalatsi Solikhah, Nakeisya Azzahra Salsabila Setiawan, Naora Narida Syafa, dan Reza Merinda.

Proses seleksi yang ketat diadakan untuk memastikan bahwa para atlet yang terpilih memiliki kemampuan dan dedikasi yang tinggi dalam permainan catur. Selanjutnya, para pecatur ini akan memulai pemusatan latihan (puslat) pada hari Senin, 21 April 2025.

Kepala tim pelatih, Agus Sugianto menjelaskan, para atlet akan berlatih intensif lima kali dalam seminggu, hingga menjelang Porprov yang akan digelar pada 28 Juni 2025..

"Para atlet akan berlatih intensif lima kali dalam seminggu, sampai tanggal 25 Juni atau tiga hari sebelum hari H Porprov," ujarnya saat dikonfirmasi, Kamis (24/4/2025)

Puslat, lanjut pria yang biasa disapa Alex ini, akan diadakan di kantor KONI Kota Batu setiap hari Senin, Rabu, Kamis, Sabtu, dan Minggu. Waktu latihan, berdasarkan kesepakatan pelatih dan para atlet, dijadwalkan berlangsung pukul 19.15-21.00 WIB.

Selama puslat, para atlet akan dipandu oleh, Agus Sugianto, Hadi Santoso, Warsito, dan Jumat. Tiga nomor pertandingan bakal menjadi arena pertarungan sengit bagi mereka pada Porprov IX Jatim yang berlangsung 28 Juni hingga 4 April mendatang.

Pertama, beregu putra. Di nomor ini, atlet yang akan dimainkan adalah Ardy Syaputra, Arya Mahardi Marnino, Daris Achmadan Zahri, dan Rama Gading Raf Sanjani.

Kedua, beregu putri. Nomor ini akan dijalani oleh Nafisa Nur Tsalatsi Solikhah, Nakeisya Azzahra Salsabila Setiawan, Naora Narida Syafa, dan Reza Merinda.

Ketiga, ganda campuran (mix). Di nomor ini, Muhammad Hudan Nurrohman akan berpasangan dengan Fatimah Sania Qurani.

Para pecatur, baik di nomor beregu maupun mix, akan bermain dalam tiga kategori, catur standar/klasik, catur cepat, dan catur kilat

"Persiapan yang matang diyakini akan memberikan peluang besar bagi tim pecatur Kota Batu untuk meraih prestasi gemilang di level provinsi," kata Alex

Keberhasilan ini diharapkan dapat memotivasi lebih banyak generasi muda untuk terlibat dalam olah raga catur, serta membantu meningkatkan popularitas dan prestasi catur di Kota Batu.

"Seiring dengan dimulainya pemusatan latihan, seluruh pecatur diharapkan dapat menunjukkan performa terbaik " pungkasnya. (adi/mar)