SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - Kecelakaan terjadi di perlintaan Kereta Api (KA) Desa Kalitengah Kecamatan Tanggulangin. Diduga karena menerobos perlintasan KA, mobil Kijang Innova nopol L-1732-PQ yang dikemudikan H Mochammad Rosyid (47) warga Jl. Demak 30-31, Surabaya hancur dan ringsek di bagian bodi depannya setelah ditabrak Kereta Api (KA) Panataran jurusan Malang-Surabaya, Kamis (15/10).
Beruntung, H Mochammad Rosyid berhasil menyelamatkan diri dan hanya mengalami luka ringan dan dirawat di RSUD Kabupaten Sidoarjo. Namun, dia langsung diamankan polisi untuk diproses terkait kasus kecelakaan itu.
Baca Juga: Pengemudi Ojol Tewas Terlindas Truk di Simpang Tiga Pawindo Krian Sidoarjo
Informasinya, kecelakaan berawal ketika mobil keluar dari gapura Desa Kalitengah Kecamatan Tanggulangin. Saat itu, mobil langsung belok ke kiri menuju arah Jalan Raya Porong. Diduga, sopir tak memperhatikan ada KA Penataran jurusan Malang-Surabaya yang sedang melintas. Akibatnya, mobil langsung dihantam KA hingga ringsek di bagian depan bodi kiri. Selain itu, mobil juga posisinya memutar hingga menghadap ke selatan.
"Kelihatannya sopir kijang yang mau belok kiri menuju porong itu tak melihat kalau ada KA melintas," terang Yudi Santoso (30) salah satu warga setempat.
Tabrakan yang terjadi tersebut membuat warga di sekitar kaget dan heboh. "Lah wong langsung terdengar suara keras 'dooor'. Dan posisi mobilnya jadi memutar. Beruntung, sopirnya selamat," imbuhnya.
Baca Juga: Diduga Mengantuk, Sopir dan Kernet Truk Tewas Usai Tabrak Kendaraan di Tol Sidoarjo
Saksi mata lainnya, Deka Ferdianta (20) yang kebetulan sempat merekam awal kecelakaan itu, memastikan sopir kijang tak mengetahui ada KA yang melintas karena palang pintu KA ada di utara dan selatan jalur Sidoarjo - Porong itu dengan jarak sekitar 100 meter.
"Kalau palang pintunya ditutup. Tapi kalau mobil keluar dari gapura desa, kan nggak ada palang pintunya," tegasnya.
Sementara Waka Polres Sidoarjo, Kompol Aditya Puji didampingi Kasat Lantas Polres Sidoarjo, AKP Bayu Prasetyo menegaskan, pihaknya akan berkoordinasi dengan seluruh pihak untuk memasang palang pintu di jalan keluar masuk Desa Kalitengah dan Perum Puri Sampurno.
Baca Juga: Nahas! Dua Pengendara Motor di Sidoarjo Tewas Usai Tertabrak Truk
"Tapi akan dikoordinasikan dengan Dishubkominfo dan PT KAI (Kereta Api Indonesia). Untungnya kereta sudah mau berhenti di Stasiun Tanggulangin. Sopirnya selamat tapi masih kami mintai keterangan," pungkasnya. (cat/sho)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News