Taman Lantas Mojosari Jadi Ajang Zina, Kondom Bekas Pakai Berserakan

Taman Lantas Mojosari Jadi Ajang Zina, Kondom Bekas Pakai Berserakan Taman Lalu Lintas Mojosari yang dijadikan tempat zina gratis. foto: gunadhi/ BANGSAONLINE

MOJOKERTO, BANGSAONLINE.com - Taman Lalu Lintas di jantung Kota Mojosari untuk edukasi, kini disalahgunakan. Belakangan, warga mengeluhkan, muncul dugaan digunakan untuk berzina.

Diduga karena mangkrak dan minimnya lampu penerangan. "Dari pada mencari tempat jauh-jauh, lebih enak di sini (di Taman Lantas)," aku sepasang ABG enteng, yang lagi pacaran, Sabtu (16/1) malam.

Baca Juga: Sarasehan HUT ke-76, Pataka Kodam V Brawijaya Dijamas 7 Sumber Mata Air Kerjaan Majapahit

”Kalau siang ditutup menggunakan palang besi, sehingga warga tidak bisa memanfaatkan fasilitasnya,” keluh salah satu warga setempat.

Yang lebih memprihatinkan lagi, hampir setiap malam minggu sering dimanfaatkan untuk berzina. Itu karena beberapa sudut taman nampak gelap karena penerangan yang kurang, sehingga, warga sekitar lebih sering menyebutnya ''taman kasih sayang''.

”Sebenarnya kalau dirawat, taman itu bagus. Tapi ya itu, kami beberapa kali menemukan kondom bekas yang dibuang di semak-semak taman, sehingga kalau ada keluarga yang main kesini jadi risih,” keluhnya.

Baca Juga: Pj Gubernur Jatim Berangkatkan 6.596 Peserta Gerak Jalan Mojokerto-Surabaya

Kasat Lantas Polres AKP Asep Kurnia menjelaskan, meski namanya Taman Lalu Lintas, pihaknya tidak memiliki wewenang apapun untuk merawat ataupun mengelola. "Taman itu di bawah naungan Pemkab , sehingga polisi tidak punya hak apa-apa. Karena tidak berada di naungan kami, jadi proses pemberdayaannya kami tidak ikut-ikut,” cetus Asep, kepada wartawan. (gun/rev) 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Pandemi, Ketua TP PKK Kabupaten Mojokerto Ajak Anggotanya Peduli Sesama':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO