Anak-anak Eks Gafatar di Jombang Dihibur Badut Polisi

Anak-anak Eks Gafatar di Jombang Dihibur Badut Polisi Badut Polisi dan Zebra yang sedang menghibur anak-anak eks gafatar. foto: rony suhartomo/ BANGSAONLINE

JOMBANG, BANGSAONLINE.com - Dua orang badut didatangkan oleh satuan lalu lintas (Satlantas) Polres untuk menghibur anak-anak dari eks anggota yang berada di penampungan SMA Negeri 3 . Hal ini dilakukan sebagai bentuk hiburan dan terapi bagi anak-anak dari eks anggota tersebut.

“Sebagai langkah awal proses penyembuhan trauma terhadap mereka (anak eks Gafatar) dikira perlu memberikan hiburan semacam ini,” ujar Kapolres AKBP Sudjarwoko kepada wartawan, di lokasi, Senin (25/1/2016).

Baca Juga: Pria dari Tuban Tewas Tersangkut Kabel Putus di Jombang

Sudjarwoko menambahkan, upaya pendampingan dan proses penyembuhan trauma ini bakal dilakukan hingga ada intruksi lebih lajut dari forum pimpinan daerah (forpimda) Kabupaten . “Atau minimal akan kita berikan pendampingan hingga mereka kembali kepada masyarakat,” imbuhnya.

Pantauan wartawan, dua badut tersebut mengajak anak-anak untuk bernyanyi dan menari, lagu yang dinyanyikan yakni lagu anak-anak dan indonesia raya. Dari raut muka anak-anak tersebut, mereka tampak bergembira dan menikmati hiburan dari dua badut tersebut.

Terpisah Bupati Nyono Suharli Wihandoko mengatakan, Penampilan badut tersebut untuk memberikan hiburan kepada anak-anak. Sekaligus untuk menghilangkan trauma berkepanjangan. Pasalnya, mereka mengalami kejadian yang membekas dalam pikiran mereka. (ony/rev)

Baca Juga: Ujicoba Pembelian dengan QR Code, Konsumen Pertalite di Jombang Beri Apresiasi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Video Vanessa Angel dan Suami Kecelakaan di Tol Jombang, Anak Selamat':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO