MALANG, BANGSAONLINE.com - Sebanyak 15 dosen Sekolah Tinggi Ilmu Hukum Sunan Giri (STIH SG) Malang, selama 3 hari melakukan workshop di salah satu Villa Songgoriti Kota Batu. Workshop ini dilakukan untuk peningkatan mutu kualitas pembelajaran selama perkuliahan berlangsung, dengan menguasai silabus.
“Kita bahas garis besar program. Di dalamnya terdapat kompetensi dasar, indikator, proses kegiatannya, metode pembelajarannya, bahan ajarnya sekaligus alat medianya, disusul penilaian hasil belajarnya," ujar Ibnu Tulaiji, SHI,SH,MH, Ketua panitia Workshop STIH Sunan Giri Malang.
Baca Juga: Calon Wakil Wali Kota Malang ini Sebut Banyaknya Kampus Jadi Potensi Pengembangan Industri
Abdul Malik,SH,MH Ketua STIH-SG Malang menambahkan, semua dosen diharapkan memiliki kreatifitas pengajaran di kampus, diantaranya adalah pedagogik atau ESQ (Emosional, Spiritual, Qualyfit). Selan itu juga memiliki rasa sosial yang kuat terhadap lingkungan maupun internal kampus.
Sementara Drs. KH Achmad Sjafi'y,SH,M.Si Ketua Yayasan Yaspuri Malang mengutarakan, bahwa workshop ini membahas perihal kurikulum. Tujuannya meningkatkan kualitas dosen. Selain itu juga merupakan upaya peningkatan kualitas kelembagaan. (iwa/thu/ns)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News