Belum Ajukan Dana Bantuan, Bakesbangpol Sidoarjo Bakal Surati Tiga Parpol

Belum Ajukan Dana Bantuan, Bakesbangpol Sidoarjo Bakal Surati Tiga Parpol Zainul Arifin, Sekretaris Bakesbangpol Sidoarjo. foto: MUSTAIN/ BANGSAONLINE

SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - Tiga Partai Politik (Parpol) di Kabupaten Sidoarjo, yakni NasDem, PPP dan PBB diketahui hingga kini belum mengajukan dana bantuan Parpol Tahun 2016 ke Pemkab setempat. Karena itu dalam waktu dekat, Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Sidoarjo bakal melayangkan surat kepada tiga Parpol tersebut.

Menurut Sekretaris Bakesbangpol Sidoarjo, Zainul Arifin, pihaknya segera berkoordinasi dengan Parpol yang belum mengajukan permohonan dana bantuan Parpol, yaitu NasDem, PPP dan PBB.

Baca Juga: Menuju Pilkada Serentak 2024, PKB Sidoarjo Ingatkan Kader soal Instruksi Partai, Menangkan SAE

"Kami akan melayangkan surat agar parpol tersebut segera mengajukan permohonan dana bantuan Parpol," cetus Zainul Arifin kepada BANGSAONLINE, di sela mengikuti Halal Bihalal dengan Bupati Sidoarjo di Pendopo Delta Wibawa, Sidoarjo, Senin (11/7).

Terkait belum diajukannya permohonan bantuan dana itu, Zainul mengaku tidak mengetahui alasan detailnya. Hanya saja, dia menduga, hal itu bisa jadi akibat kendala internal, misalnya pergantian kepengurusan Parpol bersangkutan.

"Yang jelas kami akan proaktif agar parpol dimaksud bisa mencairkan dana bantuan tersebut," jlentreh Zainul Arifin.

Baca Juga: Menangkan Pasangan SAE, Ratusan Kader dan Pengurus DPD PAN Sidoarjo Rapatkan Barisan

Sementara, yang berhak menerima dana bantuan sesuai Permendagri Nomor 77 Tahun 2014 ada tujuh parpol.

Tujuh Parpol itu yakni PKB, PDI Perjuangan, Partai Gerindra, PAN, Partai Golkar, Partai Demokrat dan PKS. Parpol tersebut berhak menerima dana bantuan karena memiliki kursi di legislatif. Sedangkan besaran dana dihitung berdasarkan perolehan suara saat Pemilu Legislatif Tahun 2014 silam.

Kata Zainul, dengan jumlah perolehan suaranya, misalnya memperoleh dana bantuan sekitar Rp 360 Juta, PDI Perjuangan mendapat dana sekitar Rp 160 Juta, Gerindra dapat Rp 180 Juta dan PAN menerima Rp 80 Juta. Total dana bantuan Parpol untuk sepuluh Parpol di Sidoarjo, mencapai Rp 1 Miliar.

Baca Juga: Kerahkan Timnya, BHS Yakin Subandi-Mimik Raih 70 Persen

Terpisah, Ketua DPD NasDem Sidoarjo Ali Masykuri mengaku sudah berkoordinasi dengan Bakesbangpol terkait pencairan dana bantuan Parpol. Sebab, kata Ali, partai Nasdem Sidoarjo baru saja terjadi perombakan susunan kepengurusan.

"Kami akan segera mengirimkan berkas pengajuan dana bantuan dengan lampiran SK kepengurusan DPD Partai NasDem Sidoarjo," tandasnya dihubungi Senin (11/7) sore. (sta/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO