Wapres Kunjungi Stand Semen Indonesia di IBD Expo 2016

Wapres Kunjungi Stand Semen Indonesia di IBD Expo 2016 ?Dirut PT Semen Indonesia, Rizkan Chandra ketika mendampingi Wapres, Jusuf Kalla saat IBD expo.syuhud/BANGSAONLINE.

GRESIK, BANGSAONLINE.com - group terus menunjukkan eksistensinya sebagai salah satu perusahaan BUMN(Badan Usaha Milik Negara) yang memiliki pangsa pasar besar.

Perusahaan ini pun tidak segan-segan terus eksis dalam berbagai event.

Seperti IBD Expo (Indonesia Business and Development) 2016. Semen Indonesia juga ikut andil dalam event yang merupakan pameran ajang promosi perusahaan BUMN yang digelar di JCC Jakarta.

Kegiatan tersebut juga mendapatkan respon positif dari pemerintahan Joko Widodo-Jusuf Kalla(Presiden-Wapres).

Wapres, Jusuf Kalla disela-sela kesibukannya menyempatkan diri mengunjungi IBD expo.

Dirut Semen Indonesia, Rizkan Chandra saat mendampingi Wapres memberikan penjelasan kepada Wapressaat mengunjugi stan Semen Indonesia pada pameran IBD Expo di JCC Jakarta.

Rizkan menyatakan, bahwa Semen Indonesia memiliki inovasi baru di bidang beton ramah lingkungan, yakni paving blok (porous concrete ) yaitu paving berbentuk kotak persegi panjang yang mampu menyerap air dan mencegah risiko banjir. " Paving blok ini sangat cocok untuk jalan taman, trotoar, parkir, biopori serta berbagai lokasi yang kurang adanya serapan air," katanya.(hud)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO