Pindahkan BBM Dari Jeriken ke Botol, Ruko Hangus Terbakar

Pindahkan BBM Dari Jeriken ke Botol, Ruko Hangus Terbakar Ilustrasi

MOJOKERTO, BANGSAONLINE.com - Kebakaran menghanguskan rumah dan toko yang ada di Dusun Jagil Desa/Kecamatan Pungging Kabupaten Mojokerto Jumat (30/9). Peristiwa ini terjadi saat pemilik ruko, Kusnadi (53), sedang memindahkan BBM (bahan bakar minyak) jenis Pertalite dari jeriken ke botol. Selain menghanguskan ruko, insiden tersebut juga membuat Kusnadi mengalami luka bakar.

Kepala Sub Bagian Humas Polres Mojokerto, Iptu Suyono menuturkan, peristiwa kebakaran terjadi sekitar pukul 05.15 WIB. Saat itu istri Kusnadi bernama Indah (48), sedang memasak di dapur rumahnya. Sementara di lokasi yang sama, Kusnadi sedang memindahkan BBM jenis Pertalite dari jeriken ke botol untuk dijual eceran.

Baca Juga: Gerak Cepat, Gus Barra Salurkan Bantuan Langsung kepada Korban Kebakaran Desa Gebangmalang

"Jarak antara kompor dengan posisi korban mengisi BBM hanya 1,5 meter. Kemudian api dari kompor menyambar bensin tersebut dan membesar," kata Suyono, jumat (30/9) sore dalam keterangan persnya.

Lanjut Suyono dalam sekejap api menyambar seisi dapur rumah Indah. Tak hanya itu, api yang terlanjur membesar menjalar ke toko milik korban yang letaknya berdampingan dengan bagian dapur.

Selain menghanguskan ruko, kebakaran ini juga mengakibatkan Kusnadi mengalami luka bakar ringan pada bagian wajah, tangan, dan kaki. Korban saat ini menjalani perawatan di RSUD Dr Soekandar Mojosari.

Baca Juga: Cegah Kebakaran, TPA Randegan Digerojok Ribuan Liter Air

"Korban tersambar api saat sedang mengisi bensin ke botol. Karena saat itu api langsung membesar," tambah Suyono.

Sementara, upaya pemadaman api melibatkan sedikitnya 2 unit mobil pemadam kebakaran. Si jago merah baru bisa dijinakkan sekitar pukul 06.30 WIB. "Seisi dapur dan toko milik korban hangus menjadi arang. Beruntung sejumlah tabung elpiji yang ada di dalam toko berhasil dibawa menjauh sehingga tak sampai menimbulkan ledakan. Kerugian material akibat insiden ini ditaksir mencapai Rp 100 juta," pungkas Suyono. (ony/dio)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO