PLN Area Pamekasan Berbagi dengan Ratusan Anak Yatim

PLN Area Pamekasan Berbagi dengan Ratusan Anak Yatim

PAMEKASAN, BANGSAONLINE.com - PLN Area Pamekasan menggelar buka bersama dan santunan kepada guru ngaji dan anak yatim yang digelar di kantor setempat, Rabu (14/06). Acara yang dihadiri seluruh karyawan dan tokoh masyarakat ini mengambil tema "Bahagia Milik Bersama".

Adapun yang menerima santunan adalah sebanyak 25 guru ngaji dan 150 anak yatim piatu. Bantuan ini diserahkan melalui melalui Program Lazis PLN Area Pamekasan.

Baca Juga: Tak Kunjung Perbaiki Travo yang Rusak, PLN Pamekasan Didemo Warga

Manajer PLN Area Pamekasan Ir. Puguh Prijandoko mengatakan bahwa pemberian santunan ini untuk menyambut ramadhan sekaligus berbagi dengan mereka yang tidak mampu. "Apalagi di bulan suci Ramadhan, bulan yang penuh berkah dan rahmat. Bantuan sosial ini kami kumpulkan dari teman-teman karyawan PLN Area Pamekasan. kami berharap bantuan ini dapat bermanfaat bagi penerimanya," pungkas Puguh Prijandoko. (err/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO