WEST MIDLANDS, BANGSAONLINE.com - Polisi narkoba di Kota West Midlands mendapat panggilan darurat untuk tugas yang tak biasa. Ya, bukan panggilan untuk menggerebek pesta narkoba, tapi panggilan untuk membantu seorang ibu yang hendak melahirkan di pinggir jalan
Mike Hall, salah satu polisi anti narkoba di Kota West Midlands, saat itu mendapat panggilan darurat dari seorang pengemudi di Wolverhampton. Ia bersama rekan-rekannya kemudian meluncur di lokasi dan langsung kaget begitu mendapati sosok perempuan hendak melahirkan.
Baca Juga: Lucu! Polisi Bagikan Takjil, Pengendara Putar Balik, Jalan Raya Sepi, Mengira Tilang
"Saya telah bertugas sebagai polisi narkoba selama 30 tahun, dan baru kali ini mendapatkan tugas yang sangat suit. Yaitu membantu persalinan," kata pemimpin tim, Mike.
"Memang kami sudah menerima pelatihan medis, tapi tidak untuk situasi persalinan seperti ini," sambungnya.
Beruntung, mereka akhirnya berhasil menyelamatkan ibu dan bayinya. Mereka pun langsung menghubungi tim medis untuk segera menyelamatkan ibu dan bayinya ke rumah sakit terdekat.
Baca Juga: Cara Menghitung Weton Jodoh yang Benar
Uniknya, sesaat bayi tersebut lahir, mereka sempat berbagi foto di medsos. "Saya baru saja membantu melahirkan bayi di pinggir jalan," tulis mereka dalam caption foto tersebut.
Foto menunjukkan seorang wanita duduk di kursi penumpang depan mobil yang dirawat oleh paramedis.
Baca Juga: Perjalanan Fathurrohman Hartono, Pelukis Sketsa yang Bisa Terawang Kehidupan Seseorang
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News