Meninggal Dunia, Tiga Calon Jamaah Haji Asal Kota Blitar Batal Berangkat

Meninggal Dunia, Tiga Calon Jamaah Haji Asal Kota Blitar Batal Berangkat Pelayanan calon jamaah haji di kantor Kemenag Kota Blitar

BLITAR, BANGSAONLINE.com - Kantor Kementerian Agama Kota Blitar memastikan tiga calon jamaah haji (CHJ) asal Kota Blitar gagal berangkat. Diungkapkan Kepala Seksi (Kasi) Penyelenggara Haji dan Umroh (PHU) Kemenag Kota Blitar, ketiga calon jamaah haji itu dinyatakan telah meninggal dunia pada bulan Juli ini.

"Jamaah yang meninggal itu adalah Mashuri warga jalan Janti, Guntoyo warga jalan Trowulan Bendogerit dan Moch Didik Suharmanto warga jalan Semeru Kauman," tutur Muslih saat ditemui di kantornya, Selasa (18/07) siang.

Baca Juga: Beri Semangat Calon Jamaah Haji, Bupati Blitar Pesan Jaga Kesehatan Selama di Tanah Suci

Jumlah calon jamaah haji asal Kota Blitar yang semula 192 orang, dengan meninggalnya tiga calon jamaah haji itu jadi 189 orang. Meski jumlah calon jamaah haji berkurang, namun kata Muslih untuk penambahan calon jamaah haji bukan menjadi kewenangan Kemenag Kapaten/Kota. Melainkan sepenuhnya kewenangan Kemenag Provinsi.

"Meski ada pengurangan jumlah calon jamaah haji namun memang untuk mengisi kuota yang kosong itu bukan kewenangan kita. Untuk penambahan kuota itu adalah wewenang dari provinsi," ungkap Muslih.

Lebih lanjut, Muslih mengatakan untuk persiapan para calon jamaah haji asal Kota Blitar selain pengurusan Visa, calon jamaah haji juga melakukan manasik haji.

Baca Juga: CJH dari Kabupaten Blitar Diminta Tes Kesehatan Ulang

Sementara untuk jadwal keberangkatan akan dilaksanakan pada tanggal 30 Juli malam. Karena tanggal 31 Juli pukul 08.00 wib, rombongan CHJ asal Kota Blitar dengan kloter 13 ini harus masuk Asrama Haji Sukolilo Surabaya. "Calon jamaah haji akan berangkat malam hari, karena mereka sudah harus ada di asrama haji Sukolilo pagi jam 08.00 wib," pungkasnya. (blt1/tri/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO