Bu Mun dan Kaji Khodir Paparkan Visi Misi, Hanura Jombang Pastikan Dukungan Koalisi

Bu Mun dan Kaji Khodir Paparkan Visi Misi, Hanura Jombang Pastikan Dukungan Koalisi Mundjidah Wahab (baju hijau) dan Abdul Khodir (baju putih) bersama pengurus Partai Hanura usai pemaparan visi dan misi di kantor Partai hanura Jombang, Senin (7/8/2017). foto: ROMZA/ BANGSAONLINE

JOMBANG, BANGSAONLINE.com - Pasca mengembalikan berkas pendaftaran sebagai calon bupati (cabup) Jombang tahun 2018 ke partai Hanura, Minggu (7/8/2017) kemarin, Mundjidah Wahab (Bu Mun) dan Abdul Khodir (kaji Khodir) langsung menyampaikan pemaparan visi-misi, Senin (7/8/2017). Pemaparan Bu Mun yang tak lain wakil Bupati Jombang sekarang dan Kaji Khodir itu disampaikan kepada Tim Penjaringan Daerah (TPD) Jawa Timur dan Tim Penjaringan Cabang (TPC) Hanura di kantor partai tersebut, Komplek Perumahan Griya Palm Indah, Jl Cendrawasih Plosogeneng Jombang.

Dalam naskah yang diserahkan Bu Mun kepada TPD Hanura, Ketua DPC PPP Jombang ini mengusung visi “Bersama Mewujudkan Jombang yang Berkarakter dan Berdaya Saing”. Adapun misinya ada 6 poin yang disampaikan, meliputi perwujudan pemerintahan yang jujur dan bersih dengan mengutamakan kepentingan umum. Kemudian kehidupan sosial yang religius dan bermoral. Meningkatkan perekonomian yang berbasis kerakyatan serta pelaksanaan pembangunan berkelanjutan di segala bidang.

Baca Juga: Panas! Saling Sindir soal Stunting hingga 'Kerpek' Catatan Warnai Debat Terakhir Pilbup Jombang 2024

Sedangkan Kaji Khodir menggunakan visi “Maju Desanya, Makmur Rakyatnya”. Mantan politisi Partai Demokrat ini menyodorkan 8 poin misi dan 10 program yang direncanakan.

“Sesuai mekanisme di Hanura. Sebagai bakal calon bupati (bacabup) yang mendaftar di kami, Bu Mun dan Kaji Khodir memaparkan visi-misinya. Rencananya mau dilaksanakan di kantor DPD Hanura jatim, tapi karena ada kegiatan lain, akhirnya dilaksanakan di sini (kantor Hanura Jombang),” ujar Kartijo, ketua DPC Hanura Jombang kepada Bangsaonline.

Pria yang juga anggota DPRD Jombang ini menjelaskan, pihaknya ke depan akan fokus pada penyerapan aspirasi masyarakat untuk menentukan bacabup yang akan resmi didukung partainya.

Baca Juga: Kasus Hibah Pokmas APBD Jatim, Anak Cabup Jombang Mundjidah Dipanggil KPK

“Tim melakukan survei untuk melihat aspirasi masyarakat. Siapa yang paling kuat dukungan dari masyarakat, maka itu akan menentukan pilihan Hanura. Setelah itu, tugas kami meningkatkan dukungan calon yang kami dukung ini,” jelas Kartijo.

Ia pun menegaskan, pihaknya akan mendukung calon yang sudah mendaftar di partainya. “Kami komitmen, yang mendaftar melalui Hanura yang pasti akan kami dukung. Kalau kami tidak mendukung calon yang tidak mendaftar di Hanura, itu berarti kami mengkhianati,” tegasnya.

Kartijo mengakui, partainya yang memiliki dua kursi di DPRD Jombang tidak bisa serta merta mengusung cabup-cawabup. Namun demikian, ia akan tetap berkomunikasi politik dengan parpol lain untuk membangun koalisi bersama.

Baca Juga: Pemilih PDIP dan Demokrat di Jombang Terbelah, Dukung Warsubi-Salman pada Pilkada 2024

“Beberapa kali kami sudah bertemu dengan pimpinan-pimpinan partai. Kami membahas arah koalisi untuk pemenangan Pilkada 2018. Ini akan kami terus lakukan hingga ada bangunan koalisi yang konkrwt antar parpol,” tandasnya. (rom)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO