Kondisi Keuangan Berubah, Pemkab Gresik Review RPJMD

Kondisi Keuangan Berubah, Pemkab Gresik Review RPJMD Ir. Tugas Husni Syarwanto.

GRESIK, BANGSAONLINE.com - memastikan akan meninjau ulang program-program/kebijakan yang telah termaktub dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2016-2021, atau semasa periode ke-2 kepemimpinan Bupati Sambari Halim Radianto.

Sebab, kondisi sejumlah program yang telah dicanangkan dalam RPJMD yang disahkan pada Agustus 2016 tersebut tak sesuai dengan kondisi saat ini. Hal ini diungkapkan Kepala Badan Perencanaan Pembangunan dan Penelitian Daerah (Bappelitda) Tugas Husni Syarwanto kepada BANGSAONLINE.com, kemarin.

Baca Juga: Harumkan Nama Gresik, Bu Min Serahkan Reward kepada Kafilah MTQ ke-30 Jatim Tahun 2023

"Kami akan ajukan ke DPRD untuk pembahasannya," ujar Tugas.

Menurut Tugas, ada sejumlah pasal dalam RPJMD yang akan direvisi karena isinya harus disesuaikan dengan kondisi yang ada saat ini. Di antaranya, pasal 38 tentang kondisi kekuatan keuangan APBD Gresik mulai tahun 2016-2021. Dalam RPJMD tersebut, kekuatan APBD Gresik diprediksi bisa mencapai kisaran Rp 7 triliun. Sementara pada APBD 2017 pasca perubahan, kekuatannya baru kisaran Rp 2,8 triliun.

"Sehingga, kurang dari 4 tahun Sambari-Qosim menjabat atau tepatnya 3,2 tahun, kekuatan APBD yang ditargetkan masih kurang sekitar Rp 4,2 triliun," terang tugas.

Baca Juga: Belanja THL Kabupaten Gresik Capai Rp180 Miliar, Anha: Output dan Outcome Harus Jelas

"Kondisi review RPJMD ini juga terkait kondisi ekonomi nasional yang berdampak terhadap kondisi ekonomi daerah," sambungnya.

Tugas memaparkan, bahwa dalam review RPJMD tersebut, juga ada keterkaitan dengan kondisi pendapatan daerah (PD) yang tidak sesuai yang ditargetkan. Namun, kondisi ini bukan hal yang paling krusial dalam review RPJMD.

"Meski ada sejumlah program perlu dilakukan review dalam RPJMD tersebut, tapi saya pastikan sudah banyak program yang pencapaiannya sesuai yang telah ditargetkan indikatornya. Seperti, pengentasan kemiskinan, kesehatan, pengurangan angka pengangguran, dan program lainnya," jelas mantan Kepala Dinas Pekerjaan Umum (DPU) ini. (hud/rev)

Baca Juga: Hadiri Haul Bungah, Plt Bupati Gresik Ingatkan Agar Tak Ada Perebutan Kekuasaan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO