TUBAN, BANGSAONLINE.com - Parkir gratis yang diterapkan oleh Dinas Perhubungan (Dishub) Pemkab Tuban di acara Haul Sunan Bonang tampaknya tidak akan berjalan maksimal. Sebab, pelaksanaan di lapangan ternyata masih ditemukan praktik-praktik menyimpang oleh oknum juru parkir (jukir) nakal.
Informasi yang berhasil dihimpun BANGSAONLINE.com, Kamis (5/10), jukir nakal itu memungut tarif parkir. Padahal Dishub telah membuat kebijakan parkir gratis di pinggir jalan saat pelaksanaan haul.
Baca Juga: Berikut Pesan Gubernur Khofifah saat Hadiri Peringatan Maulid Nabi dan Golkar Bersholawat di Tuban
Dikonfirmasi terkait hal ini, Kepala Dishub Tuban, Muji Slamet membenarkan adanya laporan pungutan parkir di pinggir jalan saat haul itu berlangsung. Ia berjanji akan menindak tegas jukir tersebut bila terbukti menarik tarif parkir.
“Memang benar tadi ada laporan jika salah satu jukir memungut parkir secara tidak wajar. Kita sudah beri tahu kalau parkir saat haul ini gratis,” jelasnya saat dikonfirmasi BANGSAONLINE.com, Kamis (5/10).
“Kita akan tindak tegas jukir nakal tersebut dengan mengambil ID card-nya sampai proses pemecatan,” janjinya. (gun/rev)
Baca Juga: Syekh Siti Jenar, Cacing Asal Manusia, Nguping Ilmu Makrifat di Tengah Laut
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News