KOTA BLITAR, BANGSAONLINE.com - Pencuri helm bermobil yang tertangkap saat melakukan aksinya di kantor Pemkab lama Blitar ternyata merupakan residivis kasus narkoba. Hal itu diketahui dari hasil pemeriksaan kepolisian.
Kasatreskrim Polres Blitar Kota AKP Heri Sugiono mengatakan, pasca tertangkap Senin (23/10) lalu, petugas Satreskrim Polres Blitar Kota mengembangkan kasus tersebut. Pelaku Fery Prima Hapsara (35) warga Kotalama, Kedungkandang, Malang itu diketahui sudah dua kali melakukan aksinya di Kota Blitar.
Baca Juga: Curi 100 Batang Kayu Jati di Lahan Perhutani, Empat Pria di Blitar Diamankan Polisi
"Dua TKP itu diantaranya di kantor dinas koperasi dan kantor Pemkab lama di Jalan Soedanco Soeprijadi Kota Blitar," jelas Kasatreskrim Polres Blitar Kota AKP Heri Sugiono, Rabu (25/10).
AKP Heri mengatakan, pelaku merupakan residivis kasus narkoba yang pernah ditangani Polres Blitar Kota, dan pernah mendekam di bui. Saat ditangkap, polisi juga menemukan barang bukti minuman keras (miras) di dalam mobil pelaku.
"Mobilnya milik orang tuanya yang tinggal di Kota Blitar. Selain tiga buah helm yang ducuri kami juga menemukan miras didalam mobil pelaku," paparnya.
Baca Juga: Maling di Blitar Terekam CCTV Beraksi Bak Film Horor di Rumah Warga yang Ditinggal Mudik
Diberitakan sebelumnya, pelaku diketahui mencuri helm di kantor Pemkab lama Blitar dengan menggunakan mobil Nisan March merah bernopol AG 1124 PX. Kejadian itu berawal saat salah satu petugas keamanan kantor Pemkab Lama Mey Pudji,sedang melakukan patroli.
Saat itu, Mey Pudji melihat ada orang asing sedang memasukkan helm berwarna hitam kedalam mobil, di parkiran motor sebelah barat. Padahal helm tersebut diketahui milik salah satu PNS Pemkab Blitar yang sedang dinas luar. Sempat mengelak jika mencuri helm, pelaku akhirnya mengakui semua perbuatanya setelah dibawa di pos satpam.
"Setelah dibawa ke pos pelaku akhirnya mengakui kalau dia mencuri helm, sehingga kami langsung lapor ke polisi," ujar Mey Pudji. (blt1/tri/ian)
Baca Juga: Hendak Curi Motor, Pria di Ponggok Blitar Diamuk Massa
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News