Pengangguran Bertambah, AngkaKemiskinan di Sampang Meningkat

SAMPANG (bangsaonline) - Jumlah pengangguran di kabupaten pada akhir tahun 2013 kian meningkat, hal ini disebabkan jumlah angkatan kerja tidak sebanding dengan jumlah lapangan pekerjaan yang mampu menyerapnya.

Ini ditegaskan Kasi Sosial Badan Pusat Statistik (BPS) Moh Amin, kemarin.

Baca Juga: Ziarah ke Makam Gubernur Jatim M Noer di Sampang, Cipung Apresiasi Kinerja Khofifah Periode Pertama

Dia mengatakan, angka pengangguran di mengalami peningkatan yang signifikandibanding tahun 2012. Ini berdasarkan data BPS pada tahun 2012, angka pengangguran hanya 1,78 persen, sedangkan akhir 2013 menjadi 4,74 persen.

Menurut Amin meski sektor pertanian masih mendominasi penyerapan tenaga kerja di namun itu belum terjadi penambahan signifikan. Padahal dilihat dari potensi pertanian yang ada, bisa lebih menyerap lebih banyak lagi.

Amin menambahkan, pengangguran seringkali menjadi masalah dalam perekonomian karena dengan adanya pengangguran, produktivitas dan pendapatan masyarakatberkurang, sehingga dapat menyebabkan timbulnya kemiskinan dan masalah-masalah sosial.

Baca Juga: ​Pj Bupati Bangkalan Serahkan Bantuan Modal Usaha untuk IKM dari DBHCHT 2024

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Minta Pesawat yang Bisa Mendarat di Matahari':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO