Hujan Disertai Angin, Dua Pohon di Kawasan Kota Malang Roboh

Hujan Disertai Angin, Dua Pohon di Kawasan Kota Malang Roboh Petugas BPBD Kota Malang saat mengevakuasi pohon tumbang.

MALANG KOTA, BANGSAONLINE.com - Hujan deras disertai angin melanda kawasan Kota Malang, Selasa (14/11) malam. Hujan ini membuat beberapa pohon di kawasan Jl. Mayjen Sungkono, Jl. Kawi Kecamatan Kedungkandang, dan Klojen roboh. 

Dikonfirmasi terkait hal ini, J. Hartono selaku Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Malang mengimbau agar warga Kota Malang senantiasa terus waspada. Menurutnya, memasuki musim penghujan ini, berbagai bencana berpotensi terjadi, mulai rawan tanah longsor maupun rawan pohon tumbang, khususnya di pemukiman kawasan Daerah Aliran Sungai (DAS) Brantas.

Baca Juga: Hujan Deras Disertai Angin Kencang Landa Malang, 4 Rumah dan 1 Mobil Rusak Tertimpa Pohon

"Bencana sebuah kejadian yang tak terduga dan sulit diprediksi kedatangannya, langkah antisipasi mesti ditingkatkan lebih jauh lagi dengan membangun kesadaran diri plus mesti ramah pada lingkungan," ujarnya di sela-sela memantau pembersihan dahan dan ranting yang jatuh akibat hujan malam ini.

Terkait peristiwa ini, Hartono belum bisa memberikan rincian kerugian secara materiil karena pihaknya masih memantau apakan ada fasilitas umum yang rusak. (iwa/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO