PACITAN, BANGSAONLINE.com - Serapan belanja APBD Pemkab Pacitan menjelang tutup Tahun Anggaran 2017 baru tercapai sekitar 73,73 persen dari total belanja yang ada.
Menurut Heru Sukresno, Kepala BPKAD Pacitan, total pendapatan pada APBD Tahun Anggaran 2017 ini tercatat sejumlah Rp 1.710.697.436.814,72. Dari jumlah tersebut terealisasi sebesar Rp 1.261.277.188.658,00, sehingga masih ada sisa anggaran yang belum terserap sebesar Rp 449.420.248.156,72.
Baca Juga: Pacitan Jadi Salah Satu Wilayah Lengkap Sinergi Sertifikasi
"Data statistik anggaran tersebut tidak termasuk BLUD RSD Dr Darsono serta fasilitas kesehatan tingkat pertama (FKTP) atau puskesmas. Kalau dipersentase secara akumulatif (termasuk BLUD RSD dan FKTP), capaian realisasi belanja kita memang lebih dari 73,73 persen," katanya, Selasa (12/12).
Sekalipun belum menyentuh level 95 persen sebagaimana yang ditargetkan, namun pihaknya mengklaim serapan tersebut sudah terbilang cepat. ‎Sebab, masih banyak dana alokasi khusus (DAK) fisik yang saat ini belum ditransfer oleh pemerintah pusat. Termasuk dana TPP guru triwulan IV yang ditaksir sebesar Rp 40 miliar lebih juga belum masuk ke kas daerah.
"Diharapkan, pekan depan capaian serapan akan lebih masif lagi. Sebab dana TPP guru biasanya akan diserap diantara tanggal 9-16 Desember nanti. Khusus DAK memang tidak lagi didasarkan pada pagu, namun kegiatan. Pemerintah pusat baru akan mentransfer DAK fisik tersebut setelah ada capaian 90 persen dan kegiatan 100 persen. Kegiatan itu banyak tersebar di beberapa OPD. Seperti pasar masih sekitar 140 juta, kesehatan sekitar 4 miliar serta pariwisata sekitar 1,2 miliar. Untuk OPD-OPD teknis pada umumnya sudah selesai semua," tandas Heru. (yun/rev)
Baca Juga: Pemkab Pacitan Imbau Pengusaha Segera Bayarkan THR Karyawannya
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News