GRESIK, BANGSAONLINE.com - DPD Golkar Kabupaten Gresik memastikan 11 anggota Fraksi Golkar DPRD Gresik periode 2014-2019 akan kembali nyaleg pada Pileg 2019 lewat Partai Golkar. Hal ini bisa dibuktikan dengan tetap loyalnya 11 anggota saat mengikuti sosialisasi jelang Pileg 2019 di kantor DPD setempat Jalan Panglima Sudurman, Kamis (21/6).
"Saya yakin 11 anggota saya di DPRD Gresik sekarang akan tetap nyaleg lewat Golkar pada Pileg 2019 mendatang," ujar Ketua DPD Golkar Gresik H. Ahmad Nurhamin kepada BANGSAONLINE.com, Sabtu (23/6).
Baca Juga: Musda Golkar Gresik, Sarmuji: Tunggu Juklak dari DPP
Menurut Nurhamin, pertemuan dengan para calon legislatif (Caleg) yang bakal maju pada Pileg 2019, Kamis (21/6), masih sebatas penyampaian materi, seperto persyaratan pencalegan. "Tapi Alhamdulillah, hadir full termasuk para caleg incumbent, kecuali 2 anggota yang sedang sakit, Abdul Hamid dan M. Zaini," papar mantan Wakil Ketua DPRD Gresik ini.
Menurut Nurhamim, hal ini sekaligus membantah apa yang pernah diisukan, bahwa ada anggota Fraksi Golkar yang akan pindah partai pada Pileg 2019.
"Untuk itu selaku pimpinan tertinggi Golkar di Kabupaten Gresik, saya mengapresiasi dedikasi dan loyalitas yang tinggi terhadap partai Golkar. Sejak dulu saya sangat yakin mereka sangat paham kalau keberhasilan mereka bisa menduduki jabatan politik di DPRD karena kesempatan yang diberikan oleh Partai Golkar, dan itu sangat manusiawi," paparnya.
Baca Juga: Kunjungi Pasangan Yani-Alif, Sekjen DPP Golkar Optimis Menang 95 Persen
Nurhamim mengungkapkan 11 anggota Fraksi Golkar juga telah mengembalikan formulir pencalegan kepada Golkar. "Hal ini menunjukkan kalau mereka tetap loyal kepada partai pohon beringin yang selama ini telah membesarkannya," pungkasnya. (hud/ns)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News