BANYUWANGI, BANGSAONLINE.com - Kinerja Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Banyuwangi yang berhasil mengungkap sejumlah kasus kriminal mendapat apresiasi dari masyarakat setempat. Apresiasi itu salah satunya disampaikan oleh LSM Kobra (Komando Bersama Rakyat) Banyuwangi, Rabu (19/9/2018) kemarin.
"Kami bersama anggota LSM Kobra Banyuwangi sangat bangga dan selalu mendukung kinerja tim Reskrim yang berhasil mengungkap banyak kasus. Dalam kurun waktu satu bulan saja sudah mengungkap 85 kasus dengan 76 tersangka. Maka dari itu acungan jempol dari lembaga kami ini merupakan sebuah hadiah atas keberhasilan satreskrim memberantas tindak kejahatan di bumi blambangan. Terang Daud Joni ketua LSM Kobra Banyuwangi
Baca Juga: Pengasuh Ponpes di Banyuwangi Ditusuk Santri Sendiri, Tangkap Pelaku, Polisi Dalami Motif
Joni menerangkan sigapnya tim Reskrim di atas kepimpinan AKP Panji Pratistha terlah berhasil mengungkap berbagai kasus kejahatan kriminal, seperti curanmor, pencurian dengan kekerasan, perampokan, penjambretan, serta percobaan pembunuhan.
"Semua bisa diungkap secara cepat dan para pelakunya sudah digelandang ke Mako Polres Banyuwangi. Kami berharap ke depannya untuk jajaran Polres Banyuwangi tetap selalu dapat bersinergi, selalu bersemangat dalam mengungkap kasus lainnya. Dan, selalu menciptakan suasana damai, aman, dan kondusif di Kabupaten ujung Timur pulau Jawa ini," terang Joni kepada awak media. (gda/rev)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News