Geger, Sapi di Pakong Pamekasan Lahir dengan Satu Kelopak Mata dan Satu Alis

Geger, Sapi di Pakong Pamekasan Lahir dengan Satu Kelopak Mata dan Satu Alis Sapi di Desa Palalang, Kecamatan Pakong, Kabupaten Pamekasan, yang lahir dengan satu kelopak mata dan satu alis.

PAMEKASAN, BANGSAONLINE.com - Warga Dusun Sorok, Desa Palalang, Kecamatan Pakong, Kabupaten digegerkan dengan lahirnya anak sapi yang berkelopak mata satu dan beralis satu, tapi bola mata tetap normal, yakni berjumlah dua. itu milik Kosen (45) warga setempat.

Sontak, anak sapi yang lahir pada hari Kamis (14/02/19) siang itu menjadi tontonan warga sekitar yang penasaran. Salah satunya adalah Jauhari (35), warga Pakong. Ia mengaku mendengar kabar dari tetangganya, bahwa ada sapi lahir tapi aneh.

Baca Juga: Tegas Ingatkan soal Netralitas ASN, Pj Bupati Pamekasan: Bawaslu Bisa Melacak secara Digital

"Setelah saya liat sendiri, ternyata memang anak sapi yang baru lahir mempunyai kelopak mata satu, alis satu, tapi bola matanya dua," tutur Jauhari.

Sedangkan Kosen (45), pemilik sapi, juga mengaku terkejut ketika melihat anak sapinya lahir dengan kejanggalan. "Kalau badannya normal, hanya kelopak matanya satu dengan alis satu, tetapi ada dua bola mata," ungkap Kosen, Jum'at (15/02/19), saat ditemui di rumahnya.

(VIDEO: SAPI ANEH DI PAMEKASAN)

Baca Juga: Menantu Tega Tusuk Mertua di Pamekasan

Selain itu, Kosen menambahkan, posisi mata ada di depan atau di atas mulut dan tidak terlihat adanya hidung. "Saya tidak ada firasat apapun sebelumnya, tahu-tahu sapinya melahirkan anak sapi yang janggal," ujar Kosen.

Namun sayang, anak sapi yang mengalami kasus anomali anatomi atau gen ini tidak berkembang dengan baik. Sehingga, menyebabkan beberapa kelainan struktural. Akibatnya, sapi tersebut hanya bertahan satu hari karena tidak bisa menyusu terhadap induknya. (err/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Ratusan Karyawan PT Simone Bogor Mengalami Kesurupan Massal':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO