Satgas Pangan Sidak Pasar: Harga Bawang Putih di Blitar Meroket, Beras Turun

Satgas Pangan Sidak Pasar: Harga Bawang Putih di Blitar Meroket, Beras Turun Satgas Pangan Polres Blitar sidak di pasar tradisional Kecamatan Wlingi.

BLITAR, BANGSAONLINE.com - Harga bawang putih di pasar tradisional Kabupaten Blitar mengalami kenaikan harga yang cukup signifikan menjelang bulan Ramadhan. Yakni, dari harga awal Rp 30.000 per kg naik menjadi Rp 60.000 sampai 65.000.

Kenaikan harga komoditas bawang putih ini ditemukan usai Satgas Pangan Polres Blitar sidak di pasar tradisional Kecamatan Wlingi.

Baca Juga: Pabrik Gula RMI Blitar Targetkan Produksi 1,1 Juta Ton pada 2024

Selain bawang putih, Satgas Pangan juga menemukan tiga komoditas lain yang mengalami kenaikan. Yaitu telur dan daging ayam yang masing-masing mengalami kenaikan antara Rp 1.000 hingga Rp 2.000 per kg.

Meski ada tiga komoditas yang mengalami kenaikan namun harga beras justru turun harga mulai Rp 1.000-2.000 per kg. Tergantung kualitas dan jenis berasnya. 

"Kami lakukan sidak gabungan bersama sejumlah instansi terkait Pemkab Blitar. Hasilnya kami temukan harga bawang putih naik cukup signifikan. Disusul dengan harga telur dan daging ayam yang juga mengalami kenaikan," kata Kasatreskrim Polres Blitar AKP Sodik Effendi, Jumat (3/5/2019).

Baca Juga: Usai Lebaran, Bupati Blitar Kembali Genjot Program OVOP

Satgas Pangan memastikan, stok pangan menjelang bulan Ramadhan dipastikan aman. Harga komoditas lain juga masih stabil. "Harga naik sedikit ini sesuai hukum pasar. Ketika permintaan naik, harga otomatis juga naik dan masih di angka wajar. Namun untuk stok pangan dipastikan aman," jelasnya.

Satgas Pangan akan melakukan sidak ini secara terus menerus. Untuk memantau perkembangan harga dan memantau ketersediaan stok pangan.

"Selain sidak kami akan melakukan koordinasi dengan stake holder lainya. Serta akan ada intervensi pasar dengan menggelar operasi pasar bersama dinas perdagangan untuk menstabilkan harga," pungkasnya. (ina/dur)

Baca Juga: Permintaan Gas Elpiji Nonsubsidi di Blitar Turun Hingga 10 Persen, ini Penyebabnya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO