SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Bupati Trenggalek Mochamad Nur Arifin (Mas Ipin) memimpin prosesi mengheningkan cipta mendoakan Ibu Negara RI Periode 2004-2014 Ani Yudhoyono di sela nonton bareng final Liga Champions di Parkir Timur Plaza Surabaya, Ahad (2/6) dini hari.
"Indonesia saat ini sedang berduka, Indonesia saat ini sedang kehilangan. Mari berdoa untuk Bu Ani Yudhoyono agar diterima di sisi Allah SWT," ujarnya dari atas panggung.
Baca Juga: Pilkada Trenggalek, Golkar Berikan Rekom pada Pasangan Ipin-Syah
Kristiani Herrawati atau akrab disapa Ani Yudhoyono meninggal dunia pada Sabtu, 1 Juni 2019 atau 27 Ramadhan 1440 Hijriah pukul 11.50 waktu Singapura di "National University Hospital" (NUH) karena sakit kanker darah yang terdeteksi sejak pertengahan Februari lalu.
Sebelum mengheningkan cipta, bupati termuda di Indonesia tersebut memimpin lagu kebangsaan Indonesia Raya yang diikuti oleh ribuan suporter pendukung Liverpool dan Tottenham Hotspurs maupun Bonek Mania yang hadir di Ahad (2/6) dini hari itu.
Menurut Sekretaris Pimpinan Wilayah Gerakan Pemuda Ansor Jawa Timur itu, Ani Yudhoyono merupakan salah seorang Ibu Negara inspiratif yang memiliki banyak pemikiran cerdas dan membangun.
Baca Juga: Smart Mobility Gagasan Bupati Trenggalek Diapresiasi Perwakilan CALD
"Yang paling berkesan adalah bagaimana beliau selalu memberikan dukungan dan kekuatan untuk Pak SBY," ucap Mas Ipin, sapaan akrabnya.
Sementara itu, nonton bareng final Liga Champions dihadiri oleh ribuan penggemar sepak bola dari berbagai daerah di Jawa Timur, dan turut hadir sebagai komentator Tommy Welly (Bung Towel) serta pembawa acara Shandy Gibol.
Liverpool berhasil menjuarai Liga Champions usai menjinakkan Tottenham Hotspur 2-0 pada laga yang digelar di Stadion Wanda Metropolitano, Madrid, Spanyol, tersebut.
Baca Juga: Bupati Trenggalek Ajak Finalis POI Jaga Kelestarian Alam
"The Reds", julukan Liverpool, unggul cepat menit ke-2 melalui eksekusi penalti Mohamed Salah dan digandakan Divock Origi pada menit ke-87. (mdr/rev)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News