Rekom Diambil, Minggu Depan 5 Pejabat Hasil Lelang Dikukuhkan

Rekom Diambil, Minggu Depan 5 Pejabat Hasil Lelang Dikukuhkan Nadlif, Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Pemkab Gresik.

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) , Nadlif, akhirnya mengambil rekomendasi 15 pejabat yang masuk ranking tiga besar dalam lelang lima jabatan. Nadlif mengambil rekomendasi tersebut ke Badan Kepegawaian Daerah (BKN), Rabu (14/8).

"Ini saya berangkat mengambil rekom hasil lelang lima jabatan ke BKN," ujar Nadlif kepada BANGSAONLINE.com, Rabu (14/8).

Baca Juga: Hadiri Haul Bungah, Plt Bupati Gresik Ingatkan Agar Tak Ada Perebutan Kekuasaan

Nadlif mengaku tak mengetahui, siapa dari 15 pejabat yang akan dipilih Bupati Sambari untuk menempati 5 jabatan yang dilelang. "Itu kan bukan wewenang saya. Di luar sepengetahuan saya. Yang punya wewenang Pak Bupati," jelas mantan Kepala Dinas Pendidikan ini.

Nadlif hanya memastikan, akan langsung mengumumkan pejabat terpilih melalui mutasi pejabat setelah rekom dari BKN turun. "Insya Allah kalau tak ada aral melintang minggu depan sudah dikukuhkan," terangnya.

"Pengukuhan mereka (pejabat terpilih) jelas akan diikuti dengan mutasi pejabat lain. Sebab, tempat (jabatan) yang mereka tinggalkan tak mungkin dikosongkan. Cuma jumlahnya berapa kami belum bisa memastikan. Semua tergantung Pak Bupati," pungkasnya.

Baca Juga: Banggar DPRD Gresik Pastikan Target PAD 2024 Senilai Rp1,597 Triliun Tak Tercapai

Sekadar diketahui, dari lelang 5 jabatan yang diikuti 35 pejabat eselon IIIA, panitia seleksi (pansel) telah mengumumkan 15 pejabat yang lolos assessment atau masuk 3 besar di tiap jabatan yang dilelang.

Untuk jabatan Asisten II adalah, Adiana Setiawati (Sekretaris Dinas Lingkungan Hidup), Dwi Purbo Wahyono (Camat Panceng), dan Ida Lailatussa'diyah (Kabag Pembangunan).

Jabatan Kepala DPMD adalah, Malahatul Farda (Kabag Ortala), M. Jusuf Ansyari (Camat Balongpanggang), dan Satrio Utomo (Camat Driyorejo).

Baca Juga: Di Ponpes Tanbihul Ghofilin, Plt Bupati Gresik Sosialisasikan Cegah Kekerasan Perempuan dan Anak

Jabatan Kepala Disbudpar adalah, Agustin H. Sinaga (Sekretaris Dishub), Kiki Nuryadi (Camat Bungah), dan Siti Saefiah (Sekretaris Dinas Pertanian).

Jabatan Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) adalah, Mukhibatul Khusnah (Kabid Kesehatan Masyarakat Dinkes), Saifudin Ghozali (Kepala UPT Puskesmas Bungah), dan Titik Ernawati (Kepala UPT Puskesmas Duduksampeyan).

Jabatan Kepala Dispora adalah, Arif Wicaksono (Camat Benjeng), Nuri Mardiana (Kabag Perekonomian dan SDA), dan Nuryadi (Camat Sidayu). (hud/dur)

Baca Juga: Pendukung Kotak Kosong di Gresik Soroti Rendahnya PAD 2024

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO