SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Kepala Staf Angkatan Darat Jenderal TNI Andika Perkasa mewakili Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, S.I.P. memimpin langsung Apel Gelar Kesiapan Pasukan Latihan Gabungan TNI Tri Dharma Yudha 2019, yang dihelat di Dermaga Madura Ujung, Koarmada II, pada Kamis (5/9).
Latihan gabungan ini merupakan latihan guna menguji kesiapsiagaan TNI untuk melaksanakan kampanye militer dalam rangka menghadapi kemungkinan kontijensi yang dapat terjadi.
Baca Juga: Polsek Prajurit Kulon Ikuti Peluncuran Gugus Tugas Polri Mendukung Program Ketahanan Pangan
Hal tersebut disampaikan oleh Panglima TNI dalam amanat tertulisnya yang dibacakan oleh Pimpinan Apel. Karena itu latihan gabungan kali ini mengusung tema "Komando Gabungan (Kogab) TNI melaksanakan kampanye militer di mandala operasi, dalam rangka menegakkan kedaulatan dan keutuhan wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia".
"Tema ini sangat tepat karena TNI senantiasa dituntut untuk dapat melaksanakan tugas pokoknya dihadapkan pada tuntutan interoperabilitas yang semakin tinggi," tandas Panglima TNI.
Lebih lanjut orang nomor satu di TNI ini menambahkan bahwa interoperabilitas seluruh aspek operasi merupakan sasaran yang ingin dicapai dalam latihan gabungan ini. Terlebih TNI saat ini terus memodernisasi alutsista secara bertahap.
Baca Juga: Kapolri dan Panglima TNI Luncurkan Gugus Tugas Polri Mendukung Program Ketahanan Pangan di Sidoarjo
Di akhir amanatnya, Panglima TNI menekankan agar semua unsur pimpinan mampu melaksanakan perannya dengan baik, dan mengadakan evaluasi secara menyeluruh dan komprehensif bagi kemajuan TNI. Begitu halnya kepada prajurit TNI yang terlibat Latgab TNI Tri Dharma Yudha 2019, diharapkan dapat melaksanakan latihan dengan maksimal dan dengan penuh keseriusan sesuai tugas dan peran yang diemban.
Sementara itu, sekitar 1.500 prajurit TNI terlibat dalam apel gelar kesiapan, yang terdiri dari pasukan khusus TNI seperti Den Jaka, Den Bravo, Kopaska, Kopaskhas, dan Marinir. Juga yang tergabung dalam pasukan Komando Tugas Gabungan, serta awak kapal.
Selain pasukan, ikut digelar ratusan alutsista yang terdiri dari Kapal Perang Republik Indonesia (KRI), Pesawat Udara (Pesud) dan Helikopter, dan material tempur lainnya seperti tank, kendaraan taktis, meriam, roket yang dikerahkan masing-masing angkatan untuk menyukseskan Latgab TNI Tri Dharma Yudha 2019.
Baca Juga: Purnawirawan TNI-Polri Deklarasi Dukung Khofifah Menang Pilgub Jatim di Gedung Juang Surabaya
Menurut rencana, serangkaian serial latihan akan dilaksanakan mulai tanggal 9 September 2019, hingga puncak pelaksanaan pada tanggal 12 September 2019 di Banongan Situbondo Jawa Timur, yang dihadiri langsung oleh Presiden Republik Indonesia Ir. H. Joko Widodo.
Dalam pelaksanaan Apel Gelar Kesiapan Pasukan Latgab TNI 2019, juga dihadiri oleh Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Siwi Sukma Adji, S.E., M.M. dan Kepala Staf Angkatan Udara (KASAU) Marsekal TNI Yuyu Sutisna, S.E., M.M., Pangkostrad Letjen TNI Besar Harto Karyawan, Panglima Komando Armada II (Pangkoarmada II) Laksda TNI Mintoro Yulianto, S.Sos, M.Si., dan sejumlah pejabat TNI lainnya. (dev/rev)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News