Reyog Jazz Ponorogo 2019 akan Digelar di Telaga Ngebel

Reyog Jazz Ponorogo 2019 akan Digelar di Telaga Ngebel Bupati Ipong saat memberikan keterangan terkait gelaran Reyog Jazz Ponorogo 2019 di Telaga Ngebel.

PONOROGO, BANGSAONLINE.com - Guna memperkenalkan obyek wisata andalan yakni Telaga Ngebel, Pemerintah Daerah Kabupaten akan menggelar Reyog Jazz . Acara itu akan dihelat pada 11 Oktober mendatang.

Ini merupakan gelaran Reyog Jazz kedua kalinya. Melalui event ini, Bupati Ipong Muchlissoni berharap wisata andalan di dapat lebih dikenal masyarakat.

Baca Juga: Di Sanggar Kesenian Langen Kusumo Ponorogo, Khofifah Apresiasi Inovasi Pelestarian Reog

"Perpaduan music jazz dengan keindahan Telaga Ngebel di atas bukit menambah daya tarik tersendiri bagi wisatawan baik domestik maupun luar daerah. Keindahan alam Telaga Ngebel sangat cocok digunakan berbagai event," terangnya.

Ipong berharap event seperti ini dijadikan agenda rutin tiap tahun.

Sementara itu, Founder Festival Director, Agus Setiawan Basuni mengungkapkan bahwa Reyog Jazz ini merupakan bentuk kolaborasi dari keunikan reyog dan para musisi pendukungnya. Event ini akan menjadi tambahan agenda dalam untaian Festival Indonesia.

Baca Juga: Kalaksa BPBD Jatim Resmikan Rekonstruksi Jembatan Terdampak Bencana di Kabupaten Ponorogo

"Tentunya nanti akan ada sedikit sentuhan berbeda dengan tahun lalu, yakni dengan mempercantik panggung dan lighting. Tentunya bekerja sama dengan teman-teman musisi yang di ," ujarnya.

Adapun Reyog Jazz pada tahun ini akan menghadirkan musisi jazz yang sangat terkenal, yakni Fariz RM bersama Adi Darmawan (bass), Edy Syakroni (drummer), dan perkusionis nomor wahid Indonesia Owan wiradz. (nov/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO