PONOROGO, BANGSAONLINE.com - Pasien positif Covid-19 di Ponorogo per Senin (04/5) kemarin terkonfirmasi bertambah 1 orang. Pasien tambahan itu berasal dari klaster Temboro, asal Desa Grogol, Kecamatan Sawoo.
Dengan adanya tambahan 1 pasien, tercatat hingga kini pasien positif Covid-19 di Ponorogo menjadi 11 orang, dan 3 di antaranya sudah dinyatakan sembuh.
Baca Juga: Di Sanggar Kesenian Langen Kusumo Ponorogo, Khofifah Apresiasi Inovasi Pelestarian Reog
Hal ini disampaikan Bupati Ponorogo, Ipong Muchlissoni melalui keterangan tertulis dari Kominfo Ponorogo.
“Alhamdulillah, bertambah lagi pasien sembuh hari ini, yaitu pasien nomor 01, dari Kecamatan Balong klaster TKHI Sukolilo. Total, sudah ada 3 pasien sembuh dari Kabupaten Ponorogo,” ungkap Bupati Ipong, Senin (04/05).
Meski sudah dinyatakan sembuh, namun Ipong memastikan pasien nomer 01 harus tetap melaksanakan isolasi mandiri di rumah dan tetap dalam pengawasan Pemerintah Daerah.
Baca Juga: Kalaksa BPBD Jatim Resmikan Rekonstruksi Jembatan Terdampak Bencana di Kabupaten Ponorogo
Namun, kabar baik tersebut beriringan dengan adanya kabar tambahan satu pasien yang terkonfirmasi positif Covid-19. Satu pasien yang terkonfirmasi positif Covid-19 ini merupakan klaster Temboro.
“Hari ini selain ada yang sembuh, juga ada yang terkonfirmasi positif Covid-19, yaitu dari klster Temboro,” pungkasnya. (nov/rev)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News