NGAWI, BANGSAONLINE.com - Polres Ngawi melakukan prosesi sertijab (serah terima jabatan) sejumlah perwira. Acara itu diselenggarakan di Mako Polres Ngawi dengan dipimpin langsung oleh Kapolres Ngawi, AKBP Dicky Ario Yustisianto, Selasa (14/7/2020).
Mulai hari ini, Kepala Satuan Reserse Kriminal (Kasatreskrim) Polres Ngawi dijabat oleh perwira baru dari Alumnus Akpol, yakni AKP I Gusti Agung Ananta Pratama. Sebelumnya, jabatan itu dipegang oleh AKP M. Khoirul Hidayat. Kini, AKP M. Khoirul Hidayat bertugas di Polda Jatim.
Baca Juga: Pastikan Stok dan Harga Bapokting Aman Jelang Nataru, Polsek Paron Ngawi Lakukan Monitoring Pasar
Dalam sambutannya, Kapolres Ngawi mengucapkan terima kasih atas pengabdian dari AKP M. Khoirul Hidayat. Ia juga mengucapkan selamat datang di Polres Ngawi untuk Kasatreskrim baru AKP I Gusti Agung Ananta Pratama.
"Mutasi jabatan di lingkungan Polri itu sudah biasa dengan pergantian pejabat juga merupakan penyegaran di kesatuan," ujar AKBP Dicky Ario Yustisianto kepada BANGSAONLINE.com, Selasa (14/7/2020).
Baca Juga: Kapolres dan Ketua Bhayangkari Cabang Ngawi Kunjungi Posyan dan Pospam Operasi Lilin Semeru 2024
Dia berharap, untuk Kasatreskrim yang baru tersebut dapat segera menyesuaikan dengan lingkungannya. Apalagi, saat ini banyak tugas dan pekerjaan dari Kasatreskrim lama yang harus dilanjutkan dan dituntaskan. Salah satunya PR yang dimiliki Polres Ngawi, yakni menyelesaikan kasus mark up pengadaan tanah SMP Negeri Mantingan.
"Untuk kasus yang sedang menjadi agenda Satreskrim akan terus berlanjut, tidak akan berpengaruh pada proses hukum yang tengah berjalan," terangnya.
Baca Juga: Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin Semeru 2024, Polres Ngawi Siagakan 5 Pos di Titik ini
"Dengan adanya pergantian jabatan akan semakin menambah semangat dalam menjalankan tugas dan fungsi dari Kamtibmas," pungkasnya. (nal/ros/zar)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News