KOTA BATU, BANGSAONLINE.com - Setelah mendapat izin dari Gugus Tugas (Gugas) Covid-19 Kota Batu, Senin (10/8) besok, SDN 4 Gunungsari kembali menggelar Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) tatap muka lagi.
"Iya, Mas. Mulai Senin ini SDN 04 Gunungsari sudah melaksanalan KBM tatap muka," ujar Drs. Indaryanto, Kepala SDN 04 Gunungsari kepada BANGSAONLINE.com, Sabtu (8/8).
Baca Juga: Hapi Latih Siswa SMA/SMK Produksi Rak Sampah dari Baja Ringan
Guna menghindari kerumunan, pihak sekolah sudah mengatur jadwal pembelajaran tatap muka mulai kelas 1 hingga kelas 6. "Jadwal tatap muka sudah kami tata. Untuk Senin ini kelas 1 dan kelas 2. Selasa kelas 3 dan 4, Rabu kelas 5 dan 6," terangnya.
Jadwal KBM tatap muka dengan 2 kelas tiap hari ini sudah sesuai petunjuk Gugus Tugas dan Disdik Kota Batu. Hal ini dilakukan untuk menghindari kontak antarindividu sesuai protokol kesehatan.
Kebetulan jumlah murid di SDN Gunungsari 4 sendiri hanya 44 siswa. Rinciannya, kelas 1 hanya 9 siswa, kelas 2 ada 7 siswa, kelas 3 ada 7 siswa, kelas 4 ada 8 siswa, kelas 5 ada 8 siswa, dan kelas 6 hanya ada 5.
Baca Juga: Tingkatkan Kemampuan Tanggulangi Bencana, BPBD Kota Batu Gelar Pelatihan SPAB
Dengan jumlah siswa yang terbatas, kata Indaryanto, kegiatan pembelajaran tatap muka bisa dilakukan dengan menerapkan physical distancing untuk setiap kelas. Selain itu, jam pelajaran, termasuk hari masuk sekolah juga tidak dilakukan penuh selama kurun waktu satu minggu.
Pelaksanaan protokol kesehatan juga siap diterapkan. Antara lain selama KBM, semua anak didik maupun guru wajib menggunaan masker, hand sanitizer, pengukuran suhu tubuh, cuci tangan, dan jaga jarak. Selain itu, setiap harinya juga disediakan jam istirahat yang digunakan untuk berolahraga sambil berjemur, serta makan bersama dari bekal yang dibawa dari rumah masing-masing.
Disinggung tentang sekolah lain yang akan mengajukan KBM tatap muka, Indaryanto mengatakan bahwa kemungkinan SDN 2 Pesanggrahan yang berlokasi di Dusun Seruk. Pasalnya, di dusun ini juga tidak terjangkau jaringan internet.
Baca Juga: Pj Wali Kota Batu Beri Kejutan untuk Sugiat, Guru Inspiratif di SDN Sumbergondo 2
"Selain SDN 04 Gunungsari, kemungkinan SDN 2 Pesanggrahan di Dusun Seruk juga akan mengajukan. Selain itu tidak boleh," ungkapnya. (asa/rev)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News