GRESIK, BANGSAONLINE.com - Ketua KPU Gresik, Achmad Roni dinyatakan positif terpapar Covid-19 berdasarkan hasil swab test PCR yang keluar hari Kamis (10/9) ini. Setelah ditetapkan positif Covid-19, Roni langsung menjalani isolasi mandiri.
"Iya, Ketua KPU Gresik (Achmad Roni) dinyatakan positif Covid-19 dan sudah langsung isolasi mandiri," ujar Anggota KPU Gresik, Makmun kepada BANGSAONLINE.com, Kamis (10/9).
Baca Juga: Jika Temukan Kecurangan di Pilkada Gresik, Saksi Kotak Kosong Bisa Gugat ke MK
Namun, Makmun memastikan tahapan Pilkada Gresik yang tengah dilaksanakan KPU tak akan terganggu meski Ketua KPU terkonfirmasi positif Covid-19 dan tengah menjalani isolasi. Sebab, masih ada empat komisioner KPU lainnya yang bisa menjalankan tahapan Pilkada sesuai tugas dan fungsi masing-masing
"Kita pastikan tidak mengganggu tahapan pilbup selanjutnya," terangnya.
Makmun mengungkapkan agenda terdekat yang digelar KPU Gresik adalah rapat pleno penetapan daftar pemilih sementara (DPS) Pilbup 2020, Kamis (10/9) hari ini. Selain itu, KPU juga akan mengadakan sosialisasi Pilbup Gresik 2020 dengan menggandeng sejumlah komponen masyarakat.
Baca Juga: Poster Ajakan Coblos Kotak Kosong Bertebaran di Kabupaten Gresik
"Kegiatan tersebut gagasan pokoknya adalah, untuk sosialisasi, pendidikan terhadap pemilih, dan partisipasi masyatakat dalam Pilbup Gresik 2020. Untuk sosialisasi, arahnya untuk pemberitahuan kepada masyarakat agar ikut mencoblos pada 9 Desember," bebernya.
"Kemudian, pendidikan arahnya untuk mengajak kesadaran pemilih akan pentingnya pagelaran Pilbup Gresik 2020. Sementara untuk partisipasi mengajak masyarakat agar turut berpartisipasi menyalurkan hak pilihnya," pungkas Makmun. (hud/rev)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News