Bus vs Sepeda Motor di Sumenep, 1 Meninggal Dunia

Bus vs Sepeda Motor di Sumenep, 1 Meninggal Dunia Bus, sepeda motor, dan korban. (foto: ist).

SUMENEP, BANGSAONLINE.com - Kecelakaan maut yang melibatkan Bus Akas bernopol N 7028 UN versus sepeda motor Suzuki Tornado nopol M 3561 W terjadi di Jl. Raya Pamekasan, tepatnya di Desa Nambakor, Kecamatan Saronggi, Kabupaten Sumenep.

Menurut keterangan warga sekitar, Bus Akas sebelumnya melaju dari arah utara menuju selatan arah Pamekasan. Sedangkan motor Suzuki Tornado melaju dari arah selatan menuju utara arah Kota Sumenep. Kemudian, sepeda motor Suzuki Tornado tersebut hendak belok ke kanan, namun tiba-tiba dari arah utara muncul Bus Akas, dan tabrakan pun tak terhindarkan.

Baca Juga: Adu Banteng, Dua Mobil di Jalan Raya Pamekasan-Sumenep Ringsek

Sementara itu, Kasatlantas Polres Sumenep, AKP Toni Irawan membenarkan bahwa telah terjadi lakalantas di Jalan Raya Pamekasan tepatnya di Desa Nambakor, Kecamatan Saronggi.

"Pengemudi bus inisial HD warga Lumajang, sedangkan pengemudi sepeda motor inisial MH laki-laki dan inisial HL perempuan (MD), keduanya warga Desa Sera Tengah, Kecamatan Bluto, Sumenep," jelasnya, Selasa (6/10/2020).

Berdasarkan olah TKP, diketahui bahwa bus melaju dari arah utara menuju selatan dan tiba-tiba ada sepeda motor yang dikendarai korban hendak belok kanan menuju gudang serbaguna milik PT Garam, maka terjadilah tabrakan.

Baca Juga: KM Fajar Nusantara Alami Laka Laut di Perairan Kepulauan Sapudi, 14 Kru Selamat

"Karena sama-sama bingung akhirnya si sepeda motor berhenti di tengah jalan, kemudian bus tersebut banting kanan sehingga terjadi benturan di sisi kiri," terangnya.

Adapun untuk korban sendiri, lanjut AKP Toni, sudah dilarikan ke RSUD Moh. Anwar Sumenep untuk mendapatkan perawatan lebih lanjut.

"Pengemudi sepeda motor mengalami luka-luka, sementara yang membonceng meninggal dunia," tukasnya. (aln/zar)

Baca Juga: Mobil Dispertahoutbun Sumenep Nabrak Pohon Kelapa, Kasi Sarpras Luka-luka

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO