TRENGGALEK, BANGSAONLINE.com - Dalam upaya mencari dukungan dan suara dari masyarakat, Cawabup Paslon 02 Syah Natanegara menggelar kampanye di beberapa titik di wilayah Kecamatan Munjungan, Kabupaten Trenggalek, Senin (19/10). Beberapa titik lokasi kampanye Syah Natanegara adalah Desa Munjungan, Besuki, Ngulungkulon, Bendoroto, dan Masaran.
Saat berada di Desa Munjungan, Syah Natanegara beserta tim kampanye Paslon 02 dan warga sekitar menyempatkan diri mengikuti kampanye virtual yang digelar di Posko Pemenangan Ipin-Syah di Dusun Krajan, Desa Munjungan, Kabupaten Trenggalek.
Baca Juga: Pilkada Trenggalek, Golkar Berikan Rekom pada Pasangan Ipin-Syah
Syah Natanegara kemudian melanjutkan perjalanan kampanye di Desa Masaran untuk menemui tokoh setempat. Agenda perjalanan kampanye berikutnya, Syah Natanegara bersama tim pemenangan menggelar kampanye di Desa Besuki, Kecamatan Munjungan.
Seperti biasa, di hadapan warga Desa Besuki, kembali Syah Natanegara memperkenalkan diri yang dilanjutkan dengan penyampaian visi-misi. "Kami ingin menang di pilkada ini tapi penuh dengan keberkahan," kata Syah.
Dia kemudian menyampaikan bahwa ke depan jabatan seorang bupati, terutama jabatan Bupati Trenggalek hanya 3 tahun. Oleh karena itu, ia meminta agar masyarakat tidak salah dalam menentukan calon pemimpin untuk Kabupaten Trenggalek.
Baca Juga: Wabup Trenggalek Lantik 238 Orang P3K di Pendopo Kabupaten
Dalam kesempatan itu, ia juga menyampaikan 7 partai yang mengusung paslon Ipin-Syah. Menurutnya, dengan didukung oleh koalisi besar, hal itu akan mempermudah dirinya dan Arifin ketika terpilih sebagai Bupati Trenggalek. Sebab nantinya dalam menentukan beberapa program bisa lancar tanpa menemui kendala di legislatif.
"Selain itu dukungan yang besar dari masyarakat juga dibutuhkan sebagai bentuk legitimasi " katanya.
Syah juga berbicara tentang pariwisata, yang katanya akan memberikan efek domino untuk masyarakat, terutama di Desa Besuki, apabila dikelola dengan baik. "Kita ingin masyarakat di pesisir ini maju di bidang pariwisata. Jika pariwisatanya maju, tentunya berimbas pada sektor ekonomi yang lain seperti meningkatnya pelaku usaha kecil menengah," ucapnya.
Baca Juga: Siap Jadi Petahana, Syah Natanegara Kembalikan Formulir Bacawabup ke PDIP dan PKB Trenggalek
Sementara masyarakat Desa Besuki yang mayoritas berprofesi sebagai sopir meminta bila pasangan Ipin-Syah terpilih sebagai Bupati Trenggalek, agar mempermudah surat izin angkut kayu.
Selain itu, mereka juga mengusulkan adanya marka jalan, perawatan jalan, dan mengusulkan adanya tower di Desa Besuki. Alasan perlunya tower di Desa Besuki karena di desa tersebut mereka kerap mengeluh soal komunikasi lewat jaringan telepon karena tidak adanya sinyal. (man/ian)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News