Agar Pilwali Surabaya Kondusif, Forkopimcam Dukuh Pakis Gelar Cangkrukan Kamtibmas Tiga Pilar

Agar Pilwali Surabaya Kondusif, Forkopimcam Dukuh Pakis Gelar Cangkrukan Kamtibmas Tiga Pilar ILUSTRASI: Sosialisasi pengawasan pemilu yang digelar Panwascam Dukuh Pakis menggandeng KPU Surabaya dan Forkopimcam, belum lama ini.

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Terselenggaranya Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota (Pilwali) Surabaya yang berkualitas, sehat, serta kondusifnya kamtibmas, tentu menjadi harapan setiap masyarakat.

Untuk mewujudkan itu, forkopimcam yang dimotori Polsek dan Kecamatan Dukuh Pakis menggelar "Cangkrukan Kamtibmas Tiga Pilar" di Kelurahan Dukuh Pakis, Rabu (25/11) malam.

"Perlu peran dan sinergitas semua stakeholder se-wilayah Dukuh Pakis untuk bersama-sama saling menjaga agar kamtibmas tetap kondusif jelang pelaksanaan tahapan pungra (pemungutan suara) dan tungra (penghitungan suara) Pilwali Kota Surabaya tahun 2020," ujar Kompol Sugihartoyo, S.H., M.H., Kapolsek Dukuh Pakis di hadapan tokoh masyarakat Dukuh Pakis, Rabu (25/11).

Karena Pilwali Surabaya 2020 di tengah pandemi Covid-19, Kompol Sugihartoyo berharap setiap ketua RT/RW bisa intensif mengedukasi masyarakat untuk tetap bisa menerapkan protokol kesehatan pencegahan penularan Covid-19, sesuai dengan arahan pemerintah.

Sekadar diketahui, kegiatan "Cangkrukan Kamtibmas Tiga Pilar" ini selain dihadiri Asnan, Ketua Panwascam Dukuh Pakis, Ghozali PPK, hadir juga Iin Trisnoningsih, S.S.T.P. selaku Camat, Moerita S.H., selaku Lurah, PPS, dan Babinsa.

Sedangkan yang diundang dalam "Cangkrukan Kamtibmas Tiga Pilar" adalah RT, RW, dan tokoh masyarakat se-wilayah Dukuh Pakis. (nf/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO