Jelang Pilwali, 5.184 Pengawas TPS Serentak Ikuti Bimtek Panwascam

Jelang Pilwali, 5.184 Pengawas TPS Serentak Ikuti Bimtek Panwascam Bimtek PTPS Kecamatan Tandes.

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Bawaslu Kota Surabaya beserta jajarannya di tingkat kecamatan, yakni Panwascam menggelar secara serentak Bimbingan Teknis (Bimtek) Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS) se-Surabaya.

Pembekalan Bimtek Pengawas TPS Pilwali Surabaya 2020 bertujuan agar pengawas TPS nantinya mendapatkan bekal dalam melakukan pengawasan saat pemungutan suara dan penghitungan suara pada 9 Desember.

Baca Juga: Didesak Patuhi Regulasi, KPU Surabaya Tegaskan Pilkada 2024 Berjalan Sesuai Aturan Perundangan

Dari pantauan BANGSAONLINE.com, di Kecamatan Tandes dan Kecamatan Wiyung, pembekalan Bimtek Pengawas TPS tetap mengedepankan protokol kesehatan. Di Kecamatan Tandes diikuti 159 pengawas TPS, terdiri dari 6 kelurahan sedangkan Kecamatan Wiyung diikuti 126 pengawas TPS terdiri dari 4 kelurahan.

(Bimtek PTPS Kecamatan Wiyung)

Baca Juga: Jelang Pilwali, KPU Surabaya Buka Pendaftaran untuk 20 Ribu Lebih Petugas KPPS

Sekadar diketahui, bimtek pengawas TPS yang digelar kali kedua ini menghadirkan sebanyak 5.184 pengawas TPS se-Surabaya, sesuai dengan jumlah TPS yang ada.

Tahapan tugas pengawas TPS berikutnya akan melakukan Rapat Kerja Teknis (Rakernis) jelang coblosan dan sebelum melakukan tugasnya, pengawas TPS juga akan diswab secara bertahap yang ditentukan Bawaslu melalui panwascam masing-masing kecamatan. (nf/ian)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO