BLITAR, BANGSAONLINE.com - Ayah dan kedua anaknya ditemukan tewas di dalam rumah mereka di Dusun Sumberthuk, Desa Sumberejo, Kecamatan Kademangan, Kabupaten Blitar, Jumat (29/1/2021). Tewasnya tiga orang dalam satu keluarga itu menggegerkan warga setempat.
Sang ayah, Suyani, ditemukan gantung diri. Sementara dua anaknya tak bernyawa tergeletak di atas kasur kamar dengan luka lebam di leher.
Baca Juga: Ustad Pelempar Kayu Berpaku yang Tewaskan Santri Jadi Tersangka, Polisi Lakukan Rekonstruksi
Spekulasi menyeruak soal penyebab kematian ketiga korban. Kuat dugaan si ayah terlebih dahulu membunuh dua anaknya, lalu mengakhiri hidupnya dengan gantung diri.
Ditanya soal kemungkinan tersebut, Kapolres Blitar AKBP Leonard M Sinambela mengatakan, jika spekulasi itu masih perlu dibuktikan dengan pemeriksaan lebih lanjut. Dengan melakukan autopsi dan memeriksa TKP lebih lanjut.
"Kita belum sampai ke sana, tetapi analisa dan dugaan seperti itu masih perlu dibuktikan dengan pemeriksaan lebih lanjut. Jika sudah melalui proses autopsi dan pemeriksaan TKP lebih lanjut, baru kita bisa menarik kesimpulan," kata AKBP Leonard.
Baca Juga: Handphone Disita Karena Kecanduan Game Online, Pelajar di Blitar Nekat Akhiri Hidup
Ia menjelaskan, kondisi korban Suyani berdasarkan keterangan saksi sempat sakit-sakitan dan sempat dirawat di rumah sakit. Suyani sudah hampir 10 tahun menduda setelah istrinya meninggal dunia.
"Kondisi kesehatan memang kurang baik dan sakit-sakitan. Sempat dirawat di rumah sakit namun memutuskan pulang paksa. Dari keterangan warga sekitar, yang bersangkutan ini sifatnya pendiam, introvert, dan tidak banyak bicara," pungkasnya.
Diberitakan sebelumnya, satu keluarga ditemukan meninggal dunia di dalam rumah. Ketiganya terdiri dari ayah atas nama Suyani (56), dan dua orang anaknya. Anak perempuan bernama Nada (19) dan satu anak laki-laki bernama Samuel (9). (ina/ian)
Baca Juga: Seorang Pria Ditemukan Tewas Diduga Bunuh Diri di Rel KA Garum Blitar
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News