Sambut Ramadan dan Gairahkan Ekonomi Kreatif, Nabasa Gelar Pameran Lukisan Satu Bulan

Sambut Ramadan dan Gairahkan Ekonomi Kreatif, Nabasa Gelar Pameran Lukisan Satu Bulan Drs. Romadlon Sukardi (jongkok pakai kopiah hitam) menyaksikan salah satu seniman yang sedang mendemonstrasikan kebolehannya dalam melukis. foto: ist

SURABAYA, BANGSAONLINE.com – Menyambut bulan suci , Nawa Bhakti Satya (Nabasa) Institute menggelar pameran . Ekspresi kreativitas itu digelar selama satu bulan (8 April-8 Mei) di Hotel Culture Varna, Jalan Tunjungan, Surabaya.

Kepada BANGSAONLINE.com, Direktur Nabasa Institute, Drs. Romadlon Sukardi, M.M. mengungkapkan bahwa pemeran seni Nabasa Institute Exhibition selain bertujuan menyambut bulan suci Ramadhan, juga untuk membangkitkan kembali sektor ekonomi kreatif, khususnya bidang seni dan budaya terutama dalam pandemi Covid-19.

Baca Juga: Menparekraf: Kota Mojokerto Jadi Contoh Pengembangan Ekonomi Kreatif

“Kami ingin mengajak seniman untuk bersama-sama berbahagia dalam menyambut bulan suci Ramadhan ini dengan menggelar kegiatan pemeran karya seni, agar mereka juga bisa hidup ekonominya masa pandemi Covid-19 ini,” ujarnya.

Pameran itu digelar di lobi hotel Hotel Culture Varna Jalan Tunjungan Surabaya. Pameran tersebut diikuti 21 peserta dari Jawa - Bali (Surabaya, Sidoarjo, Lamongan, Kediri, Tulungagung, Purwokerto, Jogya, Bali).

Baca Juga: Karya Pelukis Muda Mojokerto Nadira Zahra Tampil di Gedung Pusat Kebudayaan Bandung

Menurut Romadhon Sukardi, pameran tersebut juga bagian dari semangat ketelatenan, kesabaran, kekuatan, serta ketegaran yang mengilhami para seniman untuk tetap berkarya walaupun dalam masa pandemi Covid-19.

-seniman Jawa Timur tetap semangat dan tak pernah berhenti berkarya. Ini bagian dari peran Nabasa dalam membangkitkan sektor ekonomi kreatif,” tambahnya.

Pameran seni lukis digelar tiap hari. Tapi, hari Sabtu dan Minggu ada gelar OTS (On The Spot) ekpresi langsung para seniman lukis dalam unjuk karya yang berlokasi di trotoar Jl. Tunjungan sekitar Varna culture Hotel.

Baca Juga: Berbagi Berkah Ramadan, Muslim Pro dan AQUA Berikan Paket Umrah untuk 3 Orang

Masih menurut Romadlon, pameran itu juga dalam rangka menyambut Hari Kartini dan Hari Pendidikan Nasional. “Dalam momen ini kita ingin menjaga harmoni sosial dan alam dengan melestarikan kebudayaan serta lingkungan hidup adalah hal penting. Hal tersebut bisa dituangkan meningkatkan kreatifitas seniman lukis,” ujarnya.

Ia juga menjelaskan bahwa acara ini sengaja ditaruh di Hotel Culture Varna, karena area Jalan Tunjungan saat ini merupakan salah satu destinasi wisata Kota Surabaya, dengan menampilkan gedung-gedung bersejarah. “Saya kira sangat pas dengan rasa seni,” kata Romadlon. (*) 

Baca Juga: Menjelajahi Pulau Madura Lewat Pameran Lukisan, Pj Bupati Sampang Dukung Seniman Semangat Berkarya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Awal Mula Tarawih Cepat di Ponpes Hidayatullah Al Muhajirin Bangkalan':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO