PWNU Jatim Kawal Kasus Dugaan Penganiayaan Anak oleh Oknum Petugas Linmas

PWNU Jatim Kawal Kasus Dugaan Penganiayaan Anak oleh Oknum Petugas Linmas Ma'ruf Syah, S.H., M.H., Wakil Ketua PWNU Jatim Bidang Hukum. foto: istimewa

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - PWNU Jawa Timur menegaskan komitmennya untuk mengawal kasus dugaan penganiayaan terhadap FA yang baru berusia 15 tahun. Pernyataan itu disampaikan oleh Wakil Ketua PWNU Jatim bidang hukum, Ma'ruf Syah.

Ma'ruf mengungkapkan kegeramannya terhadap kasus penganiayaan ini, bukan karena FA adalah putera H. Rasyidi, Bendahara PWNU Jatim dan Bendahara Umum MUI Jatim. Tapi karena pelakunya diduga adalah oknum petugas Linmas Kota Surabaya.

Baca Juga: Wanita Penjual Kopi asal Bekasi Dianiaya Mantan Suaminya dengan Sajam di Bulak Banteng

"Linmas itu adalah unsur negara yang seharusnya melindungi masyarakat. Bukan sebaliknya justru menjadi pelaku kekerasan. Apalagi korbannya anak-anak dan mengalami luka-luka serta traumatik. Kami akan kawal kasus ini hingga meja hijau dan pelakunya mendapat hukuman," tegas Ma'ruf Syah di Kantor PWNU Jatim, Jumat (23/4/2021).

Ma'ruf mengungkapkan, sebagai tradisi NU, pihaknya sudah mengundang Kepala BPB Linmas Kota Surabaya, Irvan Widyanto untuk bertabayun. Namun ditunggu hingga sore, anak buah Eri Cahyadi itu tak kunjung datang ke PWNU Jatim.

Alih-alih datang, Irvan hanya mengutus anak buahnya. Padahal dari pihak PWNU Jatim sejumlah pengurus harian sudah menunggu sejak ba'da Salat Jumat.

Baca Juga: Resepsi Hari Santri Nasional 2024, PCNU Tuban Sukses Gelar Haul Masyayikh dan PCNU Award 2024

"Kita sudah undang tabayun, tapi gak datang. Ya sudah, kita percayakan pada proses hukum. Toh, bukti-bukti juga cukup. Kita punya visum, saksi, dan rekaman CCTV," ujar Ma'ruf yang didampingi Ketua LPBH NU Jatim.

Sementara itu, Bendahara PWNU Jatim H. Rasyidi lewat keterangan tertulis menceritakan kronologi penganiayaan yang menimpa anaknya. Kejadiannya bermula pada Rabu (14/4/2021) dini hari. Saat itu perkiraan waktu menunjukkan 01:32 WIB berdasarkan rekaman CCTV yang ada.

Kala itu FA bersama temannya sedang bermain sepak bola. Lalu ada sejumlah petugas Linmas dengan motor trail tiba. Infonya, petugas itu akan membubarkan tawuran yang kebetulan terjadi di sekitar tempat anaknya bermain sepak bola. Mereka pun mengejar anak-anak yang diduga sebagai pelaku tawuran, termasuk anaknya.

Baca Juga: Oknum Anggota DPRD Jatim Warga Sampang Diduga Aniaya Istri Siri yang Berprofesi DJ

"Anak saya diringkus dengan sangat keras. Kala itu anak saya diperlakukan layaknya penjahat, bahkan kepalanya dibenturkan ke bagian belakang motor trail yang terbuat dari besi. Akibatnya, wajah anak saya lebam dan terluka cukup serius. Ini sudah di luar batas, kami punya rekaman CCTV-nya," kata Haji Rasyidi. (mdr/ian)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Viral, Sejumlah Pria Diduga Debt Collector Ambil Paksa Mobil di Surabaya':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO