Tahun Ini, Pengumpulan Zakat Fitrah Pemkab Sumenep Makin Meningkat

Tahun Ini, Pengumpulan Zakat Fitrah Pemkab Sumenep Makin Meningkat Bupati Sumenep, Achmad Fauzi, M.H. membagikan zakat secara simbolis.

SUMENEP, BANGSAONLINE.com - , Achmad Fauzi, M.H., mengungkapkan bahwa pengumpulan zakat fitrah pada tahun ini meningkat dibandingkan tahun sebelumnya. Namun, ia berharap agar potensi zakat di Kabupaten Sumenep terus dioptimalkan.

Ia berharap Aparatur Sipil Negara (ASN) bisa menyalurkan atau membayarkan zakatnya kepada pengelola zakat pemerintah setempat.

“Zakat ini sangat efektif dalam menanggulangi masalah kemiskinan, juga mampu menguatkan rasa solidaritas, kepekaan sosial, dan kesalehan sosial untuk membantu sesama,” jelas Bupati Fauzi saat penyaluran 1442 Hijriah tahun 2021 di Masjid Jamik, Senin (10/05/21).

Fauzi mengimbau agar ASN meningkatkan partisipasi dalam membantu masyarakat yang membutuhkan, lebih-lebih di masa pandemik Covid-19 banyak masyarakat yang terdampak.

“Karenanya, seluruh pimpinan OPD dan instansi lainnya di Kabupaten Sumenep harus mendorong jajarannya untuk memiliki kepedulian membantu masyarakat, salah satunya melalui zakat fitrah ini,” imbuhnya.

Sebagai upaya meningkatkan pengumpulan zakat, bupati telah memprogramkan kerja sama dengan pengusaha di daerah agar menyalurkan atau membayar zakat melalui pemerintah daerah.

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO