Ridwan Kamil Kolaborasi dengan Anak Muda Kreatif Surabaya

Ridwan Kamil Kolaborasi dengan Anak Muda Kreatif Surabaya Gubernur Jabar Ridwan Kamil mengagumi produk kulit karya kreatif anak muda Surabaya. foto: DIDI ROSADI/BANGSAONLINE

SURABAYA, BANGSAONLINE.com - Kolaborasi Gubernur Jawa Barat dengan anak muda pelaku industri kreatif di Surabaya patut diacungi jempol. Pasalnya, di masa pandemi Covid-19, tugas semua pemimpin adalah memulihkan ekonomi yang kini sedang terpuruk.

mengunjungi Revolt Industry di Jalan Tenggilis Barat, Surabaya, Minggu (30/5/2021). Mantan Wali Kota Bandung ini pun disambut hangat oleh puluhan anak muda kreatif Surabaya yang memiliki bisnis bahan dasar kulit ini.

Pembahasan kian menarik lantaran ide gagasan connect dengan perajin kulit. Wajar saja karena adalah arsitek desainer. Alhasil, ibu-ibu memborong buah karyanya yang berkolaborasi dengan Revolt Industry.

"Waktu kita promosi, pakai instagram setelah ditutup, ada ibu-ibu beli Rp 4 juta langsung, diborong. Jadi, saya bilang hikmahnya kalau pemimpin bisa membantu hanya dengan mengendorse, memviralkan, ya sudah saya akan lakukan. Keikhlasan untuk mempromosikan," katanya.

Diakui, sapaan akrab , di masa pandemi saat ini tugas pemimpin adalah memulihkan ekonomi. Masyarakat menengah ke atas yang menahan diri belanja, ia suruh belanja.

"Maka slogannya adalah belanja bela negara. Tapi, belanjanya ke UMKM, jangan ke brand internasional. Saya membantu mempromosikan produk di Jabar, Jateng, dan Jatim dengan ikut menggambar atau mendesain. Nah, ini salah satu produknya dari kulit produk Revolt dari Surabaya," terangnya.

Kolaborasi Anak Muda Surabaya dengannya, berharap bisa menjadi contoh di masa depan agar UMKM-UMKM bangkit. "Dengan kolaborasi ini agar bisa merdeka brand-brand lokal di Jawa Timur," tandasnya.

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO