Viral Pesan Berantai Soal Pemadaman PJU di Kota Kediri Mulai Jam 8 Malam, Ternyata Bukan Hoax

Viral Pesan Berantai Soal Pemadaman PJU di Kota Kediri Mulai Jam 8 Malam, Ternyata Bukan Hoax Tangkapan layar pesan broadcast yang berisi hasil rapat Satgas Covid-19 Kota Kediri sudah beredar ke publik sebelum diumumkan secara resmi.

KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Hasil rapat Satgas Covid-19 beredar ke publik melalui pesan WhatsApp. Padahal hasil rapat yang berlangsung Minggu, 4 Juli 2021 di Ruang Joyoboyo, Balai , itu belum secara resmi diumumkan oleh Pemkot Kediri.

Berdasarkan pesan berantai yang juga diterima BANGSAONLINE.com, ada 5 poin hasil rapat Satgas Covid-19 . Yakni pertama, penambahan jumlah vaksin oleh Dinkes . Kedua, penambahan ruang isolasi terpusat yang akan dilaksanakan oleh BPBD. Ketiga, memperbanyak testing dan tracing oleh Dinkes . Keempat, Ppmadaman PJU di seluruh wilayah mulai jam 20.00. Serta kelima, sosialisasi yang lebih masif oleh Dinas Kominfo dan Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan.

Baca Juga: Persiapan Nataru, Pj Zanariah Beri Arahan Dalam Rakor Operasi Lilin Semeru 2024 Kota Kediri

Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan Sekretariat Daerah , Herwin Zakiyah, membenarkan informasi yang sekarang beredar di masyarakat.

"Pesan tersebut bukan hoax, memang benar hasil rapatnya demikian. Ini baru saja mau kami umumkan Senin, tapi sudah terlanjur beredar ke publik," kata Herwin Zakiyah dalam rilisnya, Minggu (4/7).

Herwin menyayangkan keluarnya informasi tersebut sebelum dirilis secara resmi. "Ya sebenarnya tidak masalah, toh juga memang akan kami umumkan. Tapi sebaiknya peserta rapat ataupun staff OPD yang terlibat rapat dapat menahan diri menunggu pengumuman resmi, sehingga komunikasi ke publik lewat satu pintu," tambahnya.

Baca Juga: Songsong Tahun 2025, RSUD Gambiran Kota Kediri Komitmen Berikan Pelayanan Kesehatan yang Terbaik

Rapat Evaluasi Pelaksanaan PPKM Darurat hari pertama ini dilaksanakan mengingat belum maksimalnya pelaksanaan PPKM Darurat di . Sehingga perlu dilakukan beberapa tindakan. (uji/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Tanam Pohon dan Tebar Benih Ikan Warnai Peringatan Hari Bumi dan Hari Air Dunia di Kota Kediri':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO