Gelar Operasi Yustisi, Kapolres Madiun Kota Borong Dagangan Sekaligus Bagikan Sembako

Gelar Operasi Yustisi, Kapolres Madiun Kota Borong Dagangan Sekaligus Bagikan Sembako Kapolres Madiun Kota AKBP Dewa Putu Eka Darmawan membagikan beras kepada salah seorang pedagang.

KOTA MADIUN, BANGSAONLINE.com - AKBP Dewa Putu Eka Darmawan bersama Pemerintah Kota (Pemkot) Madiun, Forkopimda, dan Kejari menggelar operasi yustisi, Ahad (18/8) malam.

Giat itu dilakukan dalam rangka penertiban warga terkait PPKM Darurat . Sebab, masih ada warga yang belum mematuhi ketentuan tersebut, misalnya jam malam.

Baca Juga: Peringati HKN 2024, Pemkot Madiun Gelar Jalan Sehat Bareng Warga

Karena itu, petugas menggelar razia kepada para pedagang yang masih buka di atas pukul 20.00. Mereka diminta untuk segera tutup dan pulang kembali ke rumah. Selain memberikan imbauan agar segera menutup lapak, kapolres juga memberikan sumbangan beras kepada mereka.

"Segera dikemasi barang dagangannya dan segera pulang. Ini ada sedikit bantuan beras dari kita semoga bisa bermanfaat," ucap AKBP Dewa kepada pedagang.

Menurut Dewa, bantuan itu adalah bentuk kepedulian kepada masyarakat yang terdampak Covid-19.

Baca Juga: Tingkatkan Sakip, Pemkot Madiun Lakukan Perjanjian Kinerja Perubahan di Jajarannya

"Malam ini kita berikan bantuan beras sebanyak 25 paket. Dan juga memborong dagangan mereka yang belum habis dan temen-temen yang lain juga menambahi bantuan lainnya," jelas Dewa.

Selain kepada pedagang, kapolres juga membagikan beras kepada tukang becak dan ojol yang masih mangkal.

"Selain pedagang, kita juga membagikan beras ini kepada tukang becak dan ojol yang masih mangkal. Dan kita harap mereka untuk segera pulang agar bisa beristirahat yang cukup," terangnya.

Baca Juga: Loneng Jembatan Bok Malang Rusak, Ini yang Dijanjikan Dinas PUPR Kota Madiun

Selain memberikan bantuan beras, Dewa juga memberikan bantuan berupa masker sehingga masker yang tidak layak bisa segera diganti. (dro/ian)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Kiai Asep Gus Barra Bagikan 200 Ton Beras dan Uang':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO