GRESIK, BANGSAONLINE.com - Satu per satu pejabat eselon IIB Pemkab Gresik memasuki masa pensiun. Kali ini giliran Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Gresik Sentot Supriyohadi yang akan purnatugas per 1 Agustus 2021.
"Kurang 3 hari, Mas pensiun. Per 1 Agustus sudah tak menjabat," ucap Sentot kepada BANGSAONLINE.com, Senin (28/7/2021).
Baca Juga: Hadiri Haul Bungah, Plt Bupati Gresik Ingatkan Agar Tak Ada Perebutan Kekuasaan
Menurut Sentot, di detik-detik akhir masa jabatannya masih banyak tugas yang harus dituntaskan untuk membantu masyarakat dalam menghadapi pandemi Covid-19 di masa PPKM Level IV.
Yakni menyalurkan bantuan program pemerintah pusat kepada keluarga penerima manfaat (KPM), baik program keluarga harapan (PKH), bantuan pangan nontunai (BPNT), maupun bantuan sosial tunai (BST).
Kemudian, lanjutnya, ada tambahan lagi penyerahan bantuan 86.453 ton beras tambahan dari Kementerian Sosial melalui Badan Urusan Logistik (Bulog) untuk KPM.
Baca Juga: Banggar DPRD Gresik Pastikan Target PAD 2024 Senilai Rp1,597 Triliun Tak Tercapai
"Waktu kurang 3 hari saya maksimalkan untuk menuntaskan tugas-tugas pelayanan masyarakat. Mohon bantuannya agar semua berjalan lancar," pungkasnya.
Sementara itu, Wakil Bupati Gresik Aminatun Habibah (Bu Min) membenarkan bahwa Kepala Dinsos Gresik pada Juli ini terakhir menjabat dan memasuki masa pensiun pada 1 Agustus 2021.
Sementara waktu untuk mengisi kekosongan jabatan kadinsos akan diisi seorang pelaksana tugas (plt) sambil menunggu Bupati Gresik Fandi Akhmad Yani (Gus Yani) melantik pejabat definitif.
Baca Juga: Di Ponpes Tanbihul Ghofilin, Plt Bupati Gresik Sosialisasikan Cegah Kekerasan Perempuan dan Anak
"Pak Sentot akan pensiun. Insya Allah sementara sebagai gantinya akan kami isi plt sambil menunggu pejabat definitif," kata Wabup Bu Min.
Adapun terkait dengan pengisian sejumlah jabatan kosong, Wabup Bu Min menyatakan pihaknya saat ini tengah menyiapkan lelang untuk pengisian sejumlah jabatan kosong untuk eselon II.
Namun, jabatan mana saja yang akan dilakukan lelang, Wabup Bu Min belum mau buka suara. Termasuk kapan akan digulirkan mutasi pejabat gerbong satu sejak Bupati Gus Yani dan Wabup Bu Min dilantik Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa pada 26 Februari 2021 silam.
Baca Juga: Pendukung Kotak Kosong di Gresik Soroti Rendahnya PAD 2024
"Kami masih ada waktu satu bulan untuk menyiapkan mutasi," pungkasnya.
Sekadar diketahui, ada sejumlah pejabat eselon IIB di lingkup Pemkab Gresik yang pensiun di masa kepemimpinan Bupati Gus Yani dan Wabup Bu Min. Mereka yakni Siswadi Aprilianto (Kepala BPPKAD), disusul Mulyanto (Kepala DPMPTSP), kemudian Mahin (Kepala Dispendik). Ketiga jabatan tersebut saat ini diisi oleh bupati dengan plt sembari menunggu pelantikan pejabat definitif. (hud/zar)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News