Blusukan Pakai Motor Roda Tiga, Mas Tamam Bagi-bagi Sembako dan Uang untuk Warga Terdampak PPKM

Blusukan Pakai Motor Roda Tiga, Mas Tamam Bagi-bagi Sembako dan Uang untuk Warga Terdampak PPKM Tanpa pengawalan, Bupati Pamekasan Baddrut Tamam mengendarai motor roda tiga menyisir rumah-rumah warga tidak mampu unuk membagikan sembako dan uang tunai.

"Saya memang rutin turun seperti ini, kadang saya malam-malam ke masyarakat tanpa sepengetahuan siapa-siapa," kata H. saat dikonfirmasi media, Minggu (01/08/2021).

Saat bagi-bagi sembako, bupati murah senyum ini mengajak kepada masyarakat untuk senantiasa bersyukur atas nikmat sehat yang telah Allah SWT berikan. Sebab, sehat merupakan nikmat tuhan yang harus kita syukuri.

"Dalam kondisi sulit seperti sekarang, banyak orang sakit di sekitar kita, jadi sehat itu luar biasa," ungkap mantan anggota DPRD Jawa Timur ini.

Tokoh muda Nahdlatul Ulama itu juga mengimbau agar masyarakat senantiasa mematuhi protokol kesehatan (prokes) dengan cara memakai masker, mencuci tangan dengan sabun, menjaga jarak, menghindari kerumunan, dan mengurangi mobilitas sebagai ikhtiar memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

"Jika sudah berikhtiar maksimal, selebihnya kita pasrahkan kepada Allah SWT," pungkasnya. (adv/pmk1/ian)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Haul Akbar di Masjid Nurul Huda Pamekasan, Satukan Generasi dan Santri Kiai Mattawi':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO