Sambut HUT Kemerdekaan RI, Polres Jombang Gelar Vaksinasi Kepada Disabilitas

Sambut HUT Kemerdekaan RI, Polres Jombang Gelar Vaksinasi Kepada Disabilitas Kapolres Jombang, AKBP Agung Setyo Nugroho saat memberikan sambutan pada acara vaksinasi terhadap disabilitas.

JOMBANG, BANGSAONLINE.com - Sebagai rangkaian agenda peringatan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-76, Kepolisian Resort (Polres) Jombang menggelar vaksinasi Covid-19 dengan sasaran penyandang difabel.

Bertempat di Markas Satlantas , puluhan penyandang disabilitas tersebut mengikuti vaksinasi Covid-19 dosis pertama, bersamaan dengan vaksinasi terhadap 300 peserta umum untuk vaksin dosis kedua, pada Selasa (10/8/2021).

Baca Juga: Kronologi Tewasnya Pria Asal Kediri, Gara-gara Video Mesum yang Dikirim dari WA

Vaksinasi tersebut merupakan upaya membantu mewujudkan herd immunity (kekebalan kelompok) untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19. Melalui vaksinasi tersebut, diharapkan para penyandang disabilitas dapat terlindungi dari infeksi virus corona.

Kapolres Jombang, AKBP Agung Setyo Nugroho mengungkapkan, kegiatan vaksinasi bagi para penyandang disabilitas tersebut diikuti sedikitnya 50 orang dari PC Jombang.

"Jenis vaksinnya adalah Sinopharm," katanya di lokasi vaksinasi.

Baca Juga: 2 Pengedar Sabu di Jombang Diringkus

Usai divaksinasi, 50 orang berkebutuhan khusus tersebut juga mendapat bantuan uang dan sembako dari kepolisian. Diharapkan bantuan itu dapat meringankan sedikit kebutuhan sehari-hari mereka di masa pandemi ini.

"Semoga vaksinasi ini berjalan dengan baik dan lancar. Begitu pun juga bantuan yang kita berikan dapat bermanfaat bagi mereka dan keluarganya," terang Agung.

Sejumlah penyandang disabilitas yang mengikuti vaksinasi mengaku senang karena belum pernah mendapat vaksin Covid-19. Seperti diungkapkan oleh salah satu disabilitas bernama Muhammad Suliono (47). Ia mengaku sangat terbantu dengan adanya vaksinasi yang diselenggarakan oleh .

Baca Juga: Hasil Operasi 2024 Polres Jombang, Ribuan Botol Miras Berbagai Merk Dimusnahkan

"Harapannya, semoga tidak sampai terpapar dan bisa menghadapi wabah Virus Corona. Teman-teman disabilitas yang belum divaksin, segera mengikuti vaksinasi agar terbentuk hard immunity. Vaksin ini halal dan aman," pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO